Diincar Chelsea dan Man City, Otamendi Siap Pindah

Editor Bolanet | 27 Desember 2013 23:00
Diincar Chelsea dan Man City, Otamendi Siap Pindah
Nicolas Otamendi. (c) AFP
- Bek Porto Nicolas Otamendi sudah mengisyaratkan siap pindah klub apabila ada tawaran menarik bagi karirnya selanjutnya. Disebut bahwa dan Manchester City sebagai pihak yang berminat untuk mendatangkannya ke Inggris.

Manuel Pellegrini dan Jose Mourinho sepertinya sedang mencari alternatif baru untuk mengisi posisi lini belakang. Meski sudah mengisyaratkan bersedia pindah, namun Otamendi mengaku masih fokus membela Porto.

Pikiran saya masih di Porto dan terus melanjutkan bermain di sini. Saya ingin melakukan yang terbaik dalam karir saya. Porto sudah menari perhatian dunia dan rumor ini masih terus muncul, ungkap Otamendi kepada koran Record.

Namun saya senang mereka mengabarkan yang baik tentang saya. Ini berarti saya telah melakukan hal yang baik. Bila ada kesempatan muncul, saya akan berpikir dulu. Saya ingin terus membantu Porto.

Saya tidak merasa berganti klub akan mengancam tempat saya di Piala Dunia. Saya selalu ingin melakukan yang terbaik di mana pun saya bermain, tutupnya.

Pemain asal Argentina itu sudah empat musim membela Porto. Di musim ini ia telah tampil sebanyak 12 kali di liga.[initial]

 (ts/ada)