Diego Maradona, Lionel Messi, dan Cristiano Ronaldo, Mana yang Lebih Hebat?
Ari Prayoga | 7 Oktober 2021 03:13
Bola.net - Mantan striker Timnas Inggris, Gary Lineker melontarkan penilaiannya tentang sejumlah pemain top dunia, mulai dari Diego Maradona, Lionel Messi, hingga Cristiano Ronaldo.
Messi dan Ronaldo memang telah mendominasi sepak bola dunia sepanjang lebih dari satu dekade terakhir. Keduanya silih berganti merebut predikat pemain terbaik dunia.
Pun demikian dengan raihan penghargaan individu. Messi dan Ronaldo saling kejar-mengejar dalam raihan Ballon d'Or serta sederet penghargaan lainnya.
Penilaian Gary Lineker
Terlepas dari fakta di atas, Lineker mengakui bahwa dirinya sangat mengagumi Maradona dan Messi. Menurutnya, bahkan Ronaldo pun berbeda kelas dari keduanya.
"Mereka memberi kita kebahagiaan. Ada pemain hebat lainnya, seperti dua Ronaldo misalnya, tapi saya menganggap mereka lebih sebagai pencetak gol yang luar biasa," ujar Lineker dalam wawancara dengan Marca.
"Diego dan Leo melakukan, dan melakukan, di setiap pertandingan, dua atau tiga hal yang saya atau hampir semua orang tidak lakukan sepanjang kariernya. Mereka memainkan olahraga yang berbeda," imbuhnya.
Siapa yang Terbaik?
Banyak pihak hingga kini berdebat sengit mengenai siapa pemain terhebat di dunia, apakah Messi atau Ronaldo. Namun, Lineker enggan membandingkan keduanya.
"Saya juga mencintai Cristiano. Saya sangat menghormatinya, dia juga hebat... tapi pendapat jujur saya tentang sepak bola adalah tidak ada perbandingan siapa yang terbaik. Karena hal-hal yang dilakukan Leo," tutur Lineker.
"Artinya, bahkan menyakitkan bagi saya untuk membandingkan mereka, karena keduanya sangat hebat," tukasnya.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo dan Messi, Dua Alasan Utama Ibrahimovic tak Pernah Menangkan Ballon d'Or
Liga Italia 6 Oktober 2021, 19:34 -
Prediksi Paraguay vs Argentina 8 Oktober 2021
Piala Dunia 6 Oktober 2021, 16:02 -
8 Aktor yang Menjadi Biang Kerok Keterpurukan Barcelona, Termasuk Lionel Messi
Liga Spanyol 6 Oktober 2021, 15:18
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40