Di Matteo Isyaratkan Incar Falcao

Editor Bolanet | 30 September 2012 17:30
Di Matteo Isyaratkan Incar Falcao
Falcao jadi incaran banyak klub. (c) AFP
- Setelah berhasil mencuri tiga poin di kandang , fokus Roberto Di Matteo kini beralih ke Liga Champions. Pelatih ini mengisyaratkan akan melakukan rotasi pemain saat menghadapi Nordsjaelland.

Di Matteo mengatakan pentingnya kemenangan di laga itu. Chelsea yang merupakan juara bertahan tertahan oleh pada matchday pertama.

Di Matteo mengatakan akan melihat keseluruhan skuad sebelum melakukan rotasi. Namun yang paling mungkin akan diistirahatkan adalah Fernando Torres dan Kapten John Terry.

Selain itu, Di Matteo juga menyatakan kekagumannya kepada penyerang Atletico Madrid, Radamel Falcao. Chelsea memang pernah merasakan ketajaman kala dihajar Atleti 4-1 di ajang Piala Super Eropa.

Falcao adalah pemain yang menarik semua pelatih. Bukan cuma musim ini saja dia tampil ganas dengan torehan gol-golnya. Dia berhasil mencetak lebih dari 30 gol dalam dua musim terakhir. Kami memang tidak memonitornya secara khusus, tapi mata semua orang memang tertuju kepadanya, ucap Di Matteo. (f365/hsw)