Data dan Fakta Liga Champions: Rostov vs Bayern Munchen
Serafin Unus Pasi | 21 November 2016 12:38
Bola.net - - Raksasa Jerman, Bayern Munchen siap meluapkan amarah mereka pada pertandingan Liga Champions pekan ini. Mereka akan menjadikan wakil Russia, sebagai pelampiasan mereka pada pertandingan pekan kelima Liga Champions yang jatuh pada hari Kamis dini hari nanti.
Bagi Bayern Munchen, laga ini tidak begitu penting mengingat mereka sudah dipastikan lolos ke fase knockout. Namun tambahan poin pada laga ini bisa membuat mereka menempel ketat Atletico Madrid di puncak klasemen. Sedangkan Rostov sendiri tengah merajut asa untuk bermain di Europa League, sehingga tambahan poin pada laga ini akan memperkuat kans mereka untuk meraih hasil tersebut.
Sebelum Bolaneters menyaksikan bagaimana uapaya Bayern Munchen mengakhiri periode yang kurang baik ini, tidak ada salahnya bagi Bolaneters untuk menyaksikan beberapa data dan fakta berikut.
Pertemuan ini merupakan kali kedua Rostov dan Munchen bertemu, di mana pada pertemuan pertama kubu Die Rotten menang dengan skor telak 5-0
Rostov belum tersentuh kekalahan di 26 laga kandang terakhir mereka di semua kompetisi
Sepanajng sejarah berdirinya Rostov, wakil Rusia ini hanya 10 kali memainkan pertandingan di ajang Eropa
Bayern Munchen saat ini berada di posisi Runner Up Grup D Liga CHampions. Terakhir kali mereka tidak lolos ke babak knockout sebagai juara grup terjadi di musim 2009/2010
Dalam dua kunjungan terakhir The Bavaria ke Russia, Thomas Muller selalu mencetak penalti ke gawang tim tuan rumah
Terakhir kali Munchen kalah di Russia terjadi pada Semi Final UEFA Cup 2008 saat mereka dikalahkan CSKA Moskow dengan skor 4-0
Dalam 9 lawatan terakhir mereka ke Russia, Bayern Munchen hanya kalah satu kali saja (M5 S3 K1)
Pelatih Carlo Ancelotti pernah mengalah Rostov dengan skor 4-0 dan 5-1 pada saat ia membesut Juventus pada tahun 1999 pada ajang UEFA Intertoto Cup.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Tim Raksasa Yang Pernah Dipermalukan di Liga Champions
Editorial 17 November 2016, 13:57 -
Tello Ingin Berikan Liga Champions ke Fiorentina
Liga Italia 16 November 2016, 17:59 -
Marcelo Masih Haus Gelar Juara di Madrid
Liga Spanyol 16 November 2016, 14:50 -
Lahm Sebut City Butuh Keberuntungan
Liga Champions 16 November 2016, 10:50 -
Rumor Messi Tolak Kontrak Baru Dapat Sanggahan
Liga Spanyol 15 November 2016, 07:10
LATEST UPDATE
-
Prediksi Uruguay vs Argentina 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:11 -
Australia vs Timnas Indonesia: Jam Kick-off dan Siaran Langsung
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:10 -
Prediksi Ekuador vs Venezuela 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:08 -
Testimoni Patrick Kluivert: Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bakal Cerah!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56