Data dan Fakta Liga Champions: Real Madrid vs Manchester City
Gia Yuda Pradana | 25 Februari 2020 12:02
Bola.net - Real Madrid akan menjamu Manchester City pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2019/20, Kamis (27/2/2020). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Estadio Santiago Bernabeu ini.
Madrid belum pernah kalah melawan City. Rekor mereka adalah M2 S2 K0, gol 5-3.
Pertemuan pertama tersaji di fase grup Liga Champions 2012/13. Madrid menang 3-2 di Bernabeu, dan imbang 1-1 di Manchester. Karim Benzema mencetak masing-masing 1 gol untuk Madrid dalam 2 bentrokan tersebut.
Pertemuan berikutnya adalah di semifinal Liga Champions 2015/16. Leg pertama di Manchester berkesudahan 0-0, dan Madrid lolos setelah bunuh diri Fernando memberi mereka kemenangan 1-0 pada leg kedua di Bernabeu.
Scroll terus ke bawah untuk statistik yang lebih lengkap.
Statistik Real Madrid
Madrid (runner-up Grup A) di fase grup Liga Champions musim ini: M3 S2 K1, gol 14-8. Gol terbanyak: Karim Benzema, Rodrygo (masing-masing 4).
Madrid kalah 2 kali dan cuma menang 1 kali dalam 4 laga terakhirnya di semua kompetisi (M1 S1 K2).
Madrid tanpa kemenangan dalam 2 laga kandang terakhirnya: 3-4 vs Sociedad (Copa del Rey), 2-2 vs Celta Vigo (La Liga).
Madrid cuma menang 3 kali dalam 9 laga kandang terakhirnya di kompetisi Eropa (M3 S2 K3).
Namun, Madrid cuma kalah 4 kali dalam 49 laga kandang terakhirnya di Liga Champions (M37 S8 K4).
Pertemuan terakhir Madrid dengan klub Inggris adalah melawan Liverpool di final Liga Champions 2018, di Kiev. Madrid menang 3-1 lewat gol-gol Karim Benzema (1) dan pemain pengganti Gareth Bale (2).
Sebelum ini, laga kandang terakhir Madrid kontra klub Inggris adalah melawan Tottenham di fase grup Liga Champions 2017/18. Tertinggal gara-gara bunuh diri Raphael Varane, Madrid kemudian menyamakan kedudukan lewat penalti Cristiano Ronaldo.
Rekor kandang Madrid melawan klub-klub Inggris: M8 S6 K2.
Berikutnya: Real Madrid vs Barcelona (2/3/2020 - La Liga).
Statistik Manchester City
City (juara Grup C) di fase grup Liga Champions musim ini: M4 S2 K0, gol 16-4. Gol terbanyak: Raheem Sterling (5).
City selalu menang tanpa kebobolan dalam 2 laga terakhirnya: City 2-0 West Ham, Leicester 0-1 City (Premier League).
City memenangi 4 dari 5 laga tandang terakhirnya di semua kompetisi (M4 S0 K1).
City mencetak 30 gol dalam 10 laga terakhirnya di Liga Champions.
City memenangi 11 dari 15 laga terakhirnya di Liga Champions (M11 S3 K1), mencetak 45 gol dan kebobolan 14 gol.
City belum pernah menang tandang melawan klub Spanyol di fase knockout kompetisi Eropa (M0 S1 K4).
Terakhir kali City berhadapan dengan klub Spanyol adalah melawan Barcelona di fase grup Liga Champions 2016/17. City kalah 0-4 di Barcelona, dan menang 3-1 di Manchester lewat gol-gol Ilkay Gundogan (2) serta Kevin De Bruyne (1).
City cuma menang 2 kali dalam 10 laga tandangnya melawan klub-klub Spanyol (M2 S1 L7).
Rekor kepelatihan Josep Guardiola vs Madrid: M9 S4 K4.
Berikutnya: Aston Villa vs Manchester City (1/2/2020 - Carabao Cup).
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Real Madrid vs Manchester City, Siapa yang Diwaspadai Karim Benzema? Josep Guardiola
- De Bruyne: Manchester City Tetap Dianggap Gagal kalau Tidak Juara Liga Champions
- Eden Hazard, Mimpi Buruk Real Madrid Seharga Rp1,6 Triliun
- Visi Guardiola: Ubah Manchester City Jadi Seperti Real Madrid
- Tanda-Tanda Mengkhawatirkan Real Madrid, Apa yang Harus Dilakukan Zidane?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Akui Barcelona dan Madrid Adalah Ancaman Besar Bagi Liverpool, Soal Apa?
Liga Inggris 24 Februari 2020, 21:47 -
Analisa Guardiola Terkait Penampilan Madrid Pasca Hengkangnya Ronaldo: Lebih Agresif!
Liga Champions 24 Februari 2020, 18:23 -
Karim Benzema: Real Madrid Bukan Unggulan Lawan Manchester City
Liga Champions 24 Februari 2020, 17:40 -
Gol Tunggal Morales Bikin Kecewa Real Madrid
Galeri 24 Februari 2020, 14:59 -
Jadwal Babak 16 Besar Liga Champions Tengah Pekan Ini, Siaran Langsung di SCTV
Liga Champions 24 Februari 2020, 12:40
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39