Data dan Fakta Liga Champions: PSG vs Real Madrid
Gia Yuda Pradana | 17 September 2019 16:02
Bola.net - PSG akan menjamu Real Madrid pada matchday 1 Grup A Liga Champions 2019/20, Kamis (19/9/2019). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Parc des Princes ini.
Neymar (PSG), Sergio Ramos (Madrid), dan Nacho (Madrid) absen di laga ini akibat skorsing.
PSG lebih sering kalah (4) daripada menang (2) dalam pertemuan-pertemuannya dengan Madrid di Eropa. Rekor PSG vs Madrid: M2 S2 K4.
Rekor kandang PSG vs Madrid: M1 S2 K1.
PSG tanpa kemenangan dalam 5 laga terakhirnya melawan Madrid di Eropa (M0 S2 K3), sejak George Weah mencetak gol tunggal di Bernabeu dalam kemenangan mereka di leg pertama perempat final UEFA Cup Winners' Cup pada Maret 1994.
Madrid menang agregat 5-2 (3-1 kandang, 2-1 tandang) atas PSG di babak 16 besar Liga Champions 2017/18. Marcelo mencetak salah satu gol Madrid ketika menang di Santiago Bernabeu. Edinson Cavani mencetak gol PSG di Paris, sedangkan satu dari dua gol Madrid diciptakan oleh Casemiro.
Madrid selalu menang dalam 3 laga terakhirnya melawan PSG di Liga Champions.
Terakhir kali PSG dan Madrid bertemu di fase grup Liga Champions adalah pada musim 2015/16. Imbang 0-0 di Paris, Madrid menang 1-0 lewat gol tunggal Nacho di Bernabeu.
PSG selalu kandas di babak 16 besar Liga Champions selama 3 musim terakhir. Mereka dihentikan Barcelona pada musim 2016/17, Madrid musim 2017/18, dan Manchester United 2018/19.
Matchday 2, 1 Oktober 2019: Madrid vs Club Brugge, Galatasaray vs PSG.
Scroll terus ke bawah.
Statistik
Musim lalu, PSG menjuarai grup yang dihuni Liverpool, Napoli, dan Red Star Belgrade (Crvena Zvezda).
PSG tanpa clean sheet dalam 6 laga kandang terakhirnya di Liga Champions.
PSG hanya menang 4 kali dalam 11 laga terakhirnya di Liga Champions (M4 S2 K5).
PSG selalu mencetak gol dalam 24 laga terakhirnya di Liga Champions.
PSG hanya kalah 3 kali dalam 15 laga kandangnya melawan klub-klub Spanyol di Eropa (M7 S5 K3).
PSG hanya menang 1 kali dalam 9 laga terakhirnya melawan klub-klub Spanyol di Eropa. Secara keseluruhan, kandang dan tandang, rekor mereka adalah M11 S7 K12.
Di fase grup musim lalu, Madrid menjuarai grup yang dihuni AS Roma, Viktoria Plzen, dan CSKA Moscow. Madrid meraup 12 poin dari 6 laga. Namun, Madrid kalah dalam 2 pertemuan melawan CSKA, termasuk 0-3 di Bernabeu pada matchday 6.
Madrid musim lalu kandas di babak 16 besar. Madrid menang 2-1 di kandang Ajax pada leg pertama, tapi tumbang 1-4 di Bernabeu dan kalah agregat 3-5.
Madrid menang 27 kali dan hanya kalah 7 kali dalam 41 laga terakhirnya di Eropa, kandang dan tandang (M27 S7 K7).
Musim lalu, Madrid memenangi 3 dari 4 laga tandangnya di Eropa.
Madrid menang 14 kali dan hanya kalah 4 kali dalam 22 laga tandang terakhirnya di Eropa (M14 S4 K4).
Madrid tak terkalahkan dalam 11 laga terakhirnya melawan klub-klub Prancis di Eropa (M8 S3 K0), sejak takluk 0-1 melawan tuan rumah Lyon di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2009/10 (agregat 1-2).
Madrid mencetak 15 gol dan cuma kebobolan 2 gol dalam 7 laga terakhirnya melawan klub-klub Prancis (M6 S1 K0).
Rekor tandang Madrid melawan klub-klub Prancis adalah M6 S3 K6.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tambah Daftar Cedera, Marcelo Absen Perkuat Real Madrid Lawan PSG
Liga Champions 16 September 2019, 23:23 -
Real Madrid Sudah Punya Dana untuk Beli Kylian Mbappe
Liga Spanyol 16 September 2019, 21:40 -
Barcelona Sudah Berusaha Maksimal Pulangkan Neymar
Liga Spanyol 16 September 2019, 17:01 -
PSG vs Real Madrid, Sergio Ramos Absen?
Liga Champions 16 September 2019, 16:20 -
Casemiro Adalah Separuh dari Kekuatan Real Madrid
Liga Spanyol 16 September 2019, 14:48
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39