Dani Alves Minta Juve Belajar Dari Tersingkirnya PSG
Afdholud Dzikry | 12 April 2017 08:45
Bola.net - - Sukses meraih kemenangan telak tiga gol tanpa balas di leg pertama bukan jaminan lolos ke semifinal Liga Champions. Demikian ditegaskan oleh bek Juventus, Dani Alves.
Sebagaimana diketahui, Juventus sukses meraih kemenangan besar 3-0 saat menjamu Barcelona di leg pertama perempat final Liga Champions. Kemenangan ini tentu menjadi modal berharga dalam upaya mereka menembus semifinal.
Paulo Dybala menjadi pahlawan berkat dua gol yang dia cetak di babak pertama sebelum sundulan Giorgio Chiellini di babak kedua memastikan kemenangan.
Usai pertandingan, Dani Alves meminta timnya tak terlalu jemawa dan berpikir sudah lolos ke babak selanjutnya. Pasalnya, mereka masih harus melakoni leg kedua di Camp Nou.
Bek Brasil tersebut juga mengingatkan para pemain Bianconeri tentang apa yang terjadi pada PSG, di mana PSG di leg pertama menang 4-0 sebelum dibalas Barcelona 6-1 di leg kedua.
Kami harus berhati-hati untuk masuk leg kedua, karena yang kita tahu apa yang mereka mampu di sana saat melawan PSG, ujarnya.
Jika kami menjaga intensitas ini dan bisa mencetak gol tandang, maka kami bisa mengatasi itu dan mencapai semifinal. Jelas kami harus berjuang dan menderita, jadi ini tak akan mudah, tapi kami memiliki keyakinan, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Xavi Ingin Bawa Alves Kembali ke Barca
Liga Champions 11 April 2017, 23:44 -
Xavi: Dybala Pemain Juventus Paling Bahaya
Liga Inggris 11 April 2017, 23:21 -
Montero: Buffon Bukanlah Manusia!
Liga Italia 11 April 2017, 18:33 -
Verratti Dukung Juventus Kalahkan Barcelona
Liga Champions 11 April 2017, 15:40 -
Falque: Bandingkan Dybala dengan Messi?
Liga Champions 11 April 2017, 15:25
LATEST UPDATE
-
3 Pemain Bahrain yang Pernah Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 11:20 -
Begini Nasib 5 Pemain Pinjaman Chelsea
Liga Inggris 24 Maret 2025, 11:15 -
Myles Lewis-Skelly Bisa Jadi Ashley Cole Berikutnya
Piala Eropa 24 Maret 2025, 11:08 -
Spalletti: Italia Tunjukkan Wajah Baru, Tapi Masih Ada yang Harus Dipelajari
Piala Eropa 24 Maret 2025, 11:07 -
Jesse Lingard Ungkap Aturan Ketat dari Wayne Rooney di Manchester United
Liga Inggris 24 Maret 2025, 10:49 -
Disingkirkan Jerman jadi Pelajaran Berharga Italia, Kok Bisa?
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:43 -
Bahaya Laten Bola Mati Timnas Bahrain
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:38
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39