Comeback Lawan Barcelona, Bukti Liverpool Bukan Tim Kacangan
Serafin Unus Pasi | 8 Mei 2019 21:00
Bola.net - - Kapten Liverpool, Jordan Henderson mengaku sangat bahagia dengan kemenangan timnya atas Barcelona dini hari tadi. Henderson menyebut bahwa timnya berhasil membuktikan bahwa mereka adalah tim yang tidak bisa dipandang sebelah mata saat ini.
Sebelum pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions dini hari tadi, hanya sedikit yang percaya Liverpool bisa lolos ke final musim ini. Hal ini tidak terlepas dari kekalahan 3-0 mereka di leg pertama saat menghadapi Barcelona di Camp Nou.
Namun lagi-lagi, anak asuh Jurgen Klopp berhasil merajut keajaiban di Anfield. Mereka secara mengejutkan mengalahkan Juara La Liga Spanyol itu dengan skor telak 4-0, sehingga mereka berhasil lolos ke final Liga Champions musim ini.
Henderson mengakui bahwa kemenangan ini sangat spesial bagi timnya. "Sejak awal sampai akhir saya rasa rekan-rekan saya bermain dengan luar biasa. Ada atmosfer yang sangat luar biasa hari ini," buka Henderson kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Balikkan Prediksi
Henderson mengakui bahwa sebelum laga itu digelar, tidak banyak yang menyangka Liverpool bisa lolos. Untuk itu ia merasa sangat lega timnya bisa membuktikan bahwa anggapan orang itu salah,
"Saya rasa ada banyak orang yang mencoret kami dari persaingan ini. Namun kami selalu memiliki kepercayaan terhadap tim ini."
"Kami tahu bahwa jika kami memberikan segala yang kami miliki, maka kita tidak akan tahu apa yang terjadi di sepakbola. Sejak awal kami mengatakan bahwa kami akan terus berjuang hingga saat terakhir."
Keajaiban Itu Nyata
Henderson juga menegaskan bahwa dalam dunia sepakbola, sebuah keajaiban sangat mungkin bisa terwujud di dunia sepakbola.
Ia menilai bahwa kuncinya adalah terus percaya dan bekerja keras maka keajaiban itu akan tercipta dengan sendirinya.
"Saya rasa kami sudah membuktikan kepada banyak orang bahwa mereka salah menilai kami. Kami menunjukkan bahwa jika anda tidak pernah menyerah dan terus berusaha, maka anda bisa menciptakan sebuah malam yang spesial." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jamu Barca, Liverpool Tak Akan Kalap
Liga Champions 7 Mei 2019, 21:50 -
Robertson Dukung Brewster untuk Bersinar
Liga Champions 7 Mei 2019, 21:28 -
Tinggalkan MU, Ini Klub Yang Ingin Diperkuat Juan Mata
Liga Inggris 7 Mei 2019, 20:40 -
Matthijs De Ligt Menolak Pindah ke Manchester United
Liga Inggris 7 Mei 2019, 19:20 -
Klaim Alba: Level Messi Jauh di Atas Pemain Lain
Liga Spanyol 7 Mei 2019, 18:21
LATEST UPDATE
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01 -
Kekalahan Italia dan Kekecewaan Donnarumma
Piala Eropa 21 Maret 2025, 12:55 -
3 Laga Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Belum Pernah Menang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:53 -
Rasmus Hojlund Tiru Celebrasi 'Siu' Cristiano Ronaldo di Depan Sang Idola
Piala Eropa 21 Maret 2025, 12:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39