Christophe Galtier Berikan Peran Baru untuk Kylian Mbappe Saat PSG Kalahkan Juventus, Apa Itu?
Asad Arifin | 7 September 2022 05:31
Bola.net - Kylian Mbappe menyebut dirinya punya peran baru ketika tampil pada duel PSG vs Juventus. Mbappe, mendapat tugas khusus dari pelatih Christophe Galtier, untuk menjadi pusat serangan.
PSG menjamu Juventus pada matchday pertama Grup H Liga Champions musim 2022/2023, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB. Pada duel yang digelar di Parc des Princes tersebut, PSG meraih kemenangan dengan skor 2-1.
PSG tampil sangat bagus pada babak pertama. Les Parisiens mampu unggul 2-0. Kedua gol PSG dicetak Kylian Mbappe pada menit ke-5 dan 22. Namun, PSG mengendur pada babak kedua dan kebobolan dari gol Weston McKennie.
Menang dengan skor 2-1 tentu menjadi hasil positif bagi PSG. Nah, di balik kemenangan dan performa apik Mbappe, ada peran baru yang diberikan Galtier. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Peran Baru untuk Mbappe
Mbappe menyebut dirinya mendapat peran baru dari Galtier. Kini, pemain 23 tahun tersebut menjadi pusat serangan PSG. Mbappe lebih sering berada di dalam kontak penalti, di depan Neymar dan Lionel Messi.
"Saya mendapat peran baru di tim. Pelatih ingin saya menjadi titik fokus serangan, sehingga saya bisa masuk ke belakang pertahanan, turun, dan menjadi penghubung antara Messi dan Neymar," ucap Mbappe.
"Saya mencoba untuk beradaptasi sebaik mungkin dengan peran baru ini sambil mencoba untuk tetap membuat perbedaan," sambungnya.
Peran baru Mbappe juga berdampak pada cairnya lini serangan PSG. Messi dan Neymar bisa bergerak lebih leluasa dari lini tengah. Sementara, Mbappe, tidak statis di kotak penalti dan sering membuka ruang.
Sangat Berbahaya Bagi Lawan
Galtier sebagai pemilik ide merasa puas dengan peran baru yang dijalankan Mbappe. Apalagi, ide tersebut bukan hanya membuat permainan Mbappe makin bagus akan tetapi juga lini serang secara umum.
"Mbappe memainkan permainan hebat dengan dua gol yang bagus," puji Galtier.
"Saya sangat senang dengan permainan Mbappe, dan ketika tiga pemain depan kami terhubung seperti itu, juga dengan bek sayap, permainan kami lebih hidup dan sigap. Itu sangat berbahaya bagi lawan kami," tegas Galtier.
Sumber: UEFA
Hasil dan Klasemen Grup H
Rabu, 7 September 2022
PSG 2-1 Juventus (Kylian Mbappe 5', 22'; Weston McKennie 53')
Benfica 2-0 Maccabi Haifa (Rafa Silva 49', Alex Grimaldo 54')
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Menang 2-1, Galtier: PSG Memberi Banyak Harapan untuk Juventus
- Hasil Liga Champions: RB Leipzig Kalah Telak 4-1 Lawan Shakhtar Donetsk
- Hasil dan Klasemen Matchday ke-1 Liga Champions: Dortmund dan Man City Menang Telak
- Celtic vs Real Madrid: Luka Modric Cetak Gol Cantik Lewat Tendangan Trivela, Tonton Deh!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalah dari PSG, Tapi Juventus Mainnya Sudah Lebih Bagus Daripada Di Serie A
Liga Italia 7 September 2022, 16:50 -
Seruan Allegri Out Berkumandang Lagi (dan Lagi) Saat Juventus Ditumbangkan PSG
Liga Champions 7 September 2022, 12:24 -
5 Klub Top Eropa dengan Nilai Skuat Termahal pada 2022, Nomor 1 Bukan MU
Editorial 7 September 2022, 12:24 -
Juventus Kalah dari PSG, Massimiliano Allegri Anggap Permainan Tim Sudah Bagus
Liga Champions 7 September 2022, 11:54
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39