Chiellini Belum Bisa Terima Kekalahan Dari Atletico

Editor Bolanet | 2 Oktober 2014 18:53
Chiellini Belum Bisa Terima Kekalahan Dari Atletico
Giorgio Chiellini. (c) afp
- Bek sentral , Giorgio Chiellini, menilai Bianconeri sebenarnya tak layak kalah saat bersua dengan Atletico Madrid di matchday 2 grup A Liga Champions, Kamis (02/10).

Di laga yang dilangsungkan di Vicente Calderon itu, Atletico menang dengan skor tipis. Gol tunggal di laga itu diciptakan oleh Arda Turan pada menit ke-75.

Usai laga, Gianluigi Buffon juga mengatakan Juve sebenarnya tak layak kalah. Kini, hal serupa juga dinyatakan oleh Chiellini.

Kami bermain baik dan sayang sekali kami tak bisa mendapatkan hasil yang layak kami dapatkan, keluhnya pada para reporter usai laga seperti dilansir Goal. [initial]

 (gl/dim)