Chelsea vs Lille, Catatan Buruk The Blues di Kandang
Asad Arifin | 10 Desember 2019 13:28
Bola.net - Chelsea dihadapkan pada catatan buruk di laga kandang jelang perjumpaan dengan Lille. Kedua tim akan berjumpa di Stamford Bridge pada matchday keenam Liga Champions 2019/2020, Rabu (11/12/2019) dini hari WIB.
Laga melawan Lille sangat penting bagi Chelsea. Sebab, ini bakal sangat menentukan jalan The Blues lolos ke babak 16 Besar Liga Champions.
Chelsea butuh kemenangan jika ingin lolos secara otomatis ke babak 16 Besar. Hasil imbang juga bisa membawa Chelsea lolos, dengan syarat Valencia harus kalah dari Ajax pada laga yang digelar bersamaan.
Saat ini, Ajax memimpin klasemen Grup H dengan 10 poin. Valencia dan Chelsea kemudian menyusul di bawahnya dengan delapan poin. Sedangkan, Lille berada di juru kunci dengan satu poin. Lille tidak punya peluang ke babak 16 Besar.
Rekor Buruk Chelsea di Kandang
Di atas kertas, Chelsea diprediksi bisa menang mudah atas Lille. Sebab, The Blus punya materi pemain lebih bagus. Selain itu, Chelsea juga akan bertindak sebagai tuan rumah. Laga kali ini bakal digelar di Stamford Bridge.
Hanya saja, Stamford Bridge terkadang tidak ramah bagi Chelsea. Khususnya di pentas Liga Champions. Pada musim ini, Chelsea gagal menang dalam dua laga Stamford Bridge. The Blues kalah dari Valencia dan ditahan imbang Ajax.
Catatan buruk Chelsea ketika bermain di Stamford Bridge bahkan sudah terjadi sejak 2017 lalu. Tercatat, pasukan Frank Lampard sudah absen merasakan kemenangan di kandang pada ajang Liga Champions. Berikut ini catatan lengkapnya.
Lima laga kandang terakhir Chelsea di Liga Champions:
- 19/10/17 Chelsea 3 - 3 Roma
- 06/12/17 Chelsea 1 - 1 Atletico Madrid
- 21/02/18 Chelsea 1 - 1 Barcelona
- 18/09/19 Chelsea 0 - 1 Valencia
- 06/11/19 Chelsea 4 - 4 Ajax
Apa yang Harus Dilakukan?
Manajer Chelsea, Frank Lampard, tidak menutup mata dengan catatan buruk yang dihadapi timnya di kandang. Akan tetapi, Lampard tidak bisa pasrah dan menerimanya begitu saja. Lampard punya tekad yang kuat untuk menang dan lolos ke 16 Besar.
"Yang diperlukan adalah mengonversi peluang. Pada laga-laga tandang kami mencetak beberapa gol dan beberapa performa yang sangat bagus," buka Lampard di situs resmi Chelsea.
"Ketika Anda bermain relatif baik di kandang tetapi tidak mencetak gol selama 45 menit, itulah masalah kami di banyak laga, Anda harus menambah tekanan pada diri sendiri. Kami harus memanfaatkan peluang kami, terutama yang datang pada awal di laga. Jika Anda mendapat tekanan, Anda harus mengubahnya," kata manajer berusia 42 tahun.
Sumber: Chelsea
Baca Ini Juga:
- Battle of WAGs: Inter Milan vs Barcelona
- Erling Haaland Anggap Liverpool Lawan Terbesar Dalam Karirnya
- Jurgen Klopp Marah-marah ke Penerjemah Bahasa Jerman, Kenapa?
- Demi 16 Besar Liga Champions, Liverpool Kobarkan Ambisi Menggila Kontra Salzburg
- Inter Milan vs Barcelona, Mengapa Valverde tak Bawa Lionel Messi?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Januari, Aston Villa Dapatkan Pemain Chelsea Ini?
Liga Inggris 9 Desember 2019, 22:00 -
Inter Milan dan Juventus Saling Sikut untuk Marcos Alonso
Liga Italia 9 Desember 2019, 18:20 -
Data dan Fakta Liga Champions: Chelsea vs Lille
Liga Champions 9 Desember 2019, 16:06 -
Prediksi Chelsea vs Lille 11 Desember 2019
Liga Champions 9 Desember 2019, 16:05 -
Melihat Timo Werner Sebagai Solusi Lini Depan Chelsea
Liga Inggris 9 Desember 2019, 09:55
LATEST UPDATE
-
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00 -
Sebut Inggris Bermain karena Takut Gagal, Thomas Tuchel Dituding Naif!
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:45 -
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Arsenal Bersiap Jual Tujuh Pemain untuk Perkuat Tim di Musim Depan
Liga Inggris 23 Maret 2025, 05:15 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39