Chelsea Raup 73 Juta Dolar dari Liga Champions

Editor Bolanet | 13 Juli 2012 19:31
Chelsea Raup 73 Juta Dolar dari Liga Champions
Lampard rayakan kemenangan Chelsea (c) AFP
- Tampil sebagai juara Liga Champions membuat menjadi klub berpenghasilan terbanyak dalam turnamen tersebut.

Klub milik Roman Abramovich ini berhasil meraup 73,1 juta Dolar di musim lalu. Di peringkat dua tentu saja ditempati oleh Bayern Munich yang menjadi runner-up di kompetisi yang sama dengan raihan 50,9 juta Dolar.

Hasil Bayern tersebut masih belum ditambah dengan hadiah sebesar 2,6 juta Dolar dari babak playoff yang mereka lakoni untuk memastikan diri tampil di putaran final liga paling bergengsi di Eropa ini.

yang tampil di babak semi final menjadi klub berpenghasilan terbanyak ketiga dengan 49,5 juta Dolar. Diperingkat keempat ditempati oleh AC Milan yang menjadi lawan Blaugrana di babak perempat final. Rossoneri berhasil mengantongi 48,7 juta Dolar.

Berada di posisi berikutnya adalah Manchester United yang gagal menembus fase knock out dan harus rela bermain di Europa League. Meski gagal, Setan Merah masih mampu mengantongi 44,5 juta Dolar. (fox/bgn)