Cetak Dua Gol ke Gawang Man City, Karim Benzema Torehkan Sederet Rekor Fantastis
Ari Prayoga | 27 April 2022 07:21
Bola.net - Bomber Real Madrid, Karim Benzema mencatatkan sederet rekor fantastis usai mencetak dua gol dalam duel leg pertama semifinal Liga Champions 2021/22 versus tuan rumah Manchester City, Rabu (27/4/2022) dini hari WIB.
Manchester City unggul 2-0 lebih dahulu berkat gol cepat Kevin De Bruyne dan Gabriel Jesus. Setelah Benzema membalas, City kembali menjauh berkat gol Phil Foden sebelum diperkecil Vinicius Junior.
Tuan rumah semakin berada di atas angin ketika Bernardo Silva sukses mencetak gol. Namun, penalti Benzema membuat skor menjadi 4-3 dan peluang Real Madrid untuk lolos masih sangat terbuka.
Apa saja rekor yang ditorehkan Benzema pada laga ini? Menukil Opta, berikut daftar selengkapnya.
41 Gol
Dua gol ke gawang Ederson membuat Benzema kini tercatat sudah mencetak 41 gol bagi Real Madrid di semua kompetisi sepanjang musim 2021/22 ini.
Benzema pun menjadi pemain pertama yang mencetak 40 gol atau lebih bagi Real Madrid sejak Cristiano Ronaldo hengkang pada 2018 lalu. Ronaldo sendiri menjadi pemain terakhir yang melakukannya dengan mencetak 44 gol pada musim 2017/18.
Gacor di Inggris
Sebelum mencetak dua gol di markas Manchester City, pada leg pertama perempat final lalu Benzema sudah menciptakan tiga gol alias hat-trick di kandang klub Inggris lainnya, Chelsea.
Benzema pun tercatat menjadi pemain pertama di sepanjang sejarah Liga Champions yang sukses mencetak lima gol dalam partai tandang babak knock out melawan klub dari negara yang sama di musim yang sama.
Pemain Real Madrid Kelima
Catatan 41 gol di sepanjang musim 2021/22 ini membuat Benzema menjadi pemain kelima yang mencatatkan prestasi mencetak 40 gol atau lebih dalam satu musim di sepanjang sejarah Real Madrid.
Empat pemain yang sudah lebih dahulu melakukannya adalah Cristiano Ronaldo, Ferenc Puskas, Alfredo Di Stefano, dan Hugo Sanchez.
Sumber: Opta
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
4 Modal Real Madrid untuk Sikat Manchester City: Karim Benzema!
Liga Champions 26 April 2022, 22:15 -
6 Tim Paling Sering Tampil di Semifinal Liga Champions, Ada MU Gak Ya?
Liga Champions 26 April 2022, 19:36 -
5 Pemain Bintang yang Menyesal Setelah Berseragam Real Madrid, Termasuk Kaka
Liga Inggris 26 April 2022, 14:47
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39