Cetak Dua Gol, Benzema: Malam yang Sempurna!
Yaumil Azis | 2 Mei 2018 08:38
Bola.net - - Striker Real Madrid, Karim Benzema, menjadi bintang dengan mencetak dua gol ke gawang Bayern Munchen di laga leg kedua Liga Champions hari Rabu (2/5) dini hari tadi. Pemain asal Prancis tersebut pun menganggapnya sebagai malam yang sempurna.
Laga tersebut sendiri sejatinya berakhir imbang dengan skor 2-2. Namun, Los Merengues dipastikan lolos ke final karena menang di pertemuan sebelumnya dengan skor 1-2.
Sempat tertinggal lebih dulu melalui aksi dari Joshua Kimmich di menit ke-3, Los Merengues segera membalas dengan dua gol dari Benzema. Munchen sempat menyamakan kedudukan melalui Jamez Rodriguez, namun gol tersebut tak mampu membawa The Bavarians lolos ke babak final.
Benzema, yang belakangan ini sering ditimpa kritikan pedas, mengungkapkan rasa senangnya setelah membantu timnya lolos ke babak final. Ia merasa laga tersebut sangat sempurna untuknya dan semua yang terlibat.
Kami sangat senang bisa masuk ke final. Ini adalah malam [dini hari] yang sempurna untuk saya dan semuanya, ucap pria asal Prancis tersebut seperti yang dilansir dari situs resmi Real Madrid.
Saya di sini untuk bekerja keras. Terkadang semuanya berjalan baik, terkadang juga tidak. Saya sangat menikmati pertandingan ini, dengan fans dan juga bersama seluruh tim, pungkasnya.
Di musim ini, Benzema terbilang tak cukup tajam di lini depan Real Madrid. Dalam 39 penampilannya di semua ajang, ia baru mencetak 10 gol dan membuat sembilan assist.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo Sebut Transfer Neymar ke Madrid Adalah Mustahil
Liga Spanyol 1 Mei 2018, 19:36 -
Jadwal dan Siaran Langsung Semifinal Liga Champions Malam Ini
Liga Champions 1 Mei 2018, 16:44 -
Madrid Harapkan Dukungan Penuh di Bernabeu
Liga Champions 1 Mei 2018, 12:32 -
DNA Bayern, Selalu Ingin Mencetak Gol
Liga Champions 1 Mei 2018, 12:16
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39