Carlo Ancelotti: Dari La Decima Menuju La Decimoquinta
Asad Arifin | 1 Juni 2024 20:58
Bola.net - Carlo Ancelotti punya catatan spesial di Real Madrid. Sebab, dia adalah pelatih yang mengantar Real Madrid meraih gelar ke-10 Liga Champions atau lebih populer dengan istilah La Decima.
La Decima diraih Real Madrid pada musim 2023/2024. Ketika itu, mereka berjumpa Atletico Madrid pada final yang dimainkan di Lisbon. Real Madrid menang dengan skor 4-1 lewat sebuah laga yang dramatis.
Real Madrid tertinggal 0-1 hingga menit ke-90. Lalu, dimulai dari sepak sudut Luka Modric, Sergio Ramos mencetak gol. Laga berlanjut ke extra time. Lalu, Gareth Bale, Marcelo, dan Cristiano Ronaldo kemudian bergantian bikin gol.
10 tahun berlalu, Real Madrid kembali ke final Liga Champions di Wembley. Ancelotti lagi-lagi duduk di kursi pelatih, persis seperti saat meraih La Decima. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
10 Tahun Setelah La Decima
Ancelotti punya peluang untuk mengulang catatan apiknya bersama Real Madrid, juara Liga Champions. Namun, kali ini dengan situasi yang berbeda dan Don Carlo sangat siap dengan situasinya.
"Saya 10 tahun lebih tua, tetapi saya masih merasa muda," canda Ancelotti soal perbedaan dirinya 10 tahun lalu dengan sekarang.
"Pertama kali saya masuk final bersama Real Madrid adalah 10 tahun yang lalu dan saya telah belajar banyak sejak saat itu. Kami mampu melakukan pekerjaan yang fantastis dengan generasi ini," katanya.
"Ada beberapa pemain yang berada di sini 10 tahun yang lalu dan masih di sini," tegas Ancelotti. Pemain yang dimaksud adalah Luka Modric, Dani Carvajal, dan Nacho Fernandez (tidak bermain di final 2014).
Ancelotti Mengejar La Decimoquinta
La Decima adalah sejarah penting bagi Real Madrid, begitu juga dengan Carlo Ancelotti. Kini, tantangan baru menanti mereka. Real Madrid berpeluang mencatat La Decimoquinta atau gelar Liga Champions ke-15.
"Final adalah final. Ini adalah pertandingan yang paling penting dan juga yang paling berbahaya," kata pria asal Italia.
"Segalanya harus berjalan dengan sangat baik: Anda harus memiliki sedikit keberuntungan, jangan pernah menyerah. Ketika Anda berada di final, Anda sangat dekat dengan kesuksesan dan kemudian Anda mulai khawatir," tegas Ancelotti.
Sumber: Real Madrid
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming
Pertandingan: Borussia Dortmund vs Real Madrid
Venue: Wembley, London
Jadwal: Minggu, 2 Juni 2024
Kick-off: 02.00 WIB
Siaran langsung: SCTV
Live streaming: Vidio (harus berlangganan)
Link live streaming: Klik tautan ini
PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vidio bisa diakses dengan berlangganan paket Platinum atau Diamond (Platinum + Premier League). Harga paket Platinum mulai Rp39 ribu per bulan, sedangkan paket Diamond mulai Rp59 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Dani Carvajal dan Luka Modric, Warisan Skuad La Decima yang Tersisa di Real Madrid
- Skenario Indah untuk Luka Modric: Gelar Liga Champions ke-6 dan Kontrak Baru
- Jam Kick Off Final Liga Champions Dortmund vs Real Madrid, Tayang Live di TV Mana?
- Bek Borussia Dortmund: PSG Aja Bisa Kami Dikalahkan, Real Madrid Juga Bisa Kami Kalahkan Dong!
- Jadwal Real Madrid Hari Ini, Minggu 2 Juni 2024: Final Liga Champions vs Borussia Dortmund
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Coba Tikung Transfer Berlian Lille Ini
Liga Inggris 31 Mei 2024, 21:00 -
Ancelotti: Perpisahan Adalah yang Terbaik untuk Xavi dan Barcelona
Liga Spanyol 31 Mei 2024, 13:50
LATEST UPDATE
-
Prediksi Uruguay vs Argentina 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:11 -
Australia vs Timnas Indonesia: Jam Kick-off dan Siaran Langsung
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:10 -
Prediksi Ekuador vs Venezuela 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:08 -
Testimoni Patrick Kluivert: Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bakal Cerah!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56