Camavinga Akui Real Madrid Kesulitan Hadapi Liverpool: Tapi Kami Pantas Juara, Kok!
Yaumil Azis | 30 Mei 2022 06:31
Bola.net - Mengalahkan Liverpool dalam laga final Liga Champions bukan perkara yang mudah. Namun Real Madrid membuktikan bahwa mereka mampu melakukannya meski dengan skor tipis 1-0.
Pertemuan dengan Liverpool digelar di Stade de France pada Minggu (29/5/2022) dini hari kemarin. Raksasa Inggris tersebut tampil cukup dominan dan mampu membukukan 24 tembakan di sepanjang pertandingan.
Jika melihat statistiknya, Liverpool punya segala alasan untuk keluar sebagai pemenang. Dalam kasus yang umum, tembakan sebanyak itu seharusnya cukup untuk membuat the Reds bisa menang dengan margin skor mencolok.
Sayangnya, berbagai peluang emas yang mereka ciptakan di laga ini mental karena aksi gemilang Thibaut Courtois. Real Madrid sebaliknya, mampu memanfaatkan peluang mencetak gol dengan sangat baik melalui aksi Vinicius Junior.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Pantas Menang
Banyak yang beranggapan kalau kemenangan Real Madrid berbau keberuntungan. Bahkan ada yang tak sampai hati menyebut juara La Liga tersebut tidak pantas keluar sebagai pemenang di laga krusial ini.
Sang gelandang, Eduardo Camavinga, mengakui bahwa Real Madrid mengalami kesulitan sepanjang pertandingan. Namun ia tidak sepakat dengan pernyataan beberapa orang, dan yakin kalau timnya memang pantas menang.
"Benar bahwa pertandingan ini sangat ketat dan kami cukup kesulitan, tapi saya pikir kami pantas mendapatkannya," ujar Camavinga usai pertandingan, dikutip Marca.
Musim yang Luar Biasa
Beberapa kali Real Madrid dikritik karena penampilan yang tidak memuaskan. Terutama setelah mereka dipaksa bertekuk lutut oleh rival bebuyutannya, Barcelona, dengan skor telak 0-4 pada bulan Maret lalu.
Meski meraih dua gelar, masih ada segelintir orang yang tidak puas dengan pencapaian Real Madrid musim ini. Lagi-lagi Camavinga punya pendapat yang berbeda, di mana dirinya menganggap ini sebagai musim yang positif.
"Ini musim yang luar biasa, pencapaian yang hebat, sangat positif. Saya belajar banyak di tahun pertama dari pemain yang ada di sini, jadi saya berpikir bahwa saya adalah pemain yang lebih baik dari setahun lalu," lanjutnya.
"Hal pertama untuk diingat adalah kemenangan ini, upaya tim dan setelah itu, apakah saya akan bermain lebih sering atau tidak adalah hal penting."
Selama diberi kesempatan bermain, Camavinga sama sekali tidak mempermasalahkan peran yang diberikan kepadanya. "Di mana pun pelatih menaruh saya, saya akan memberikan yang terbaik," pungkasnya.
(Marca)
Baca juga:
- Rp780 Miliar, Itulah Harga Gol yang Buat Real Madrid Juara Liga Champions
- Final Liga Champions 2021-22 Liverpool vs Real Madrid, Istri Thiago: Mimpi Buruk!
- Ramalan Ancelotti Terwujud: Tenang Pak Pres, Real Madrid Juara Liga Champions dan La Liga
- Real Madrid Kalahkan Liverpool di Final UCL 2021-22, Ngapain sih Alaba Selebrasi Angkat Kursi?
- Pujian Legenda Arsenal untuk Courtois: Lebih Baik dari Ederson!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Duh, Juara Liga Champions Bikin Real Madrid Harus Keluar Duit Lagi
Liga Champions 29 Mei 2022, 22:11
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39