Bukan Ronaldo atau De Gea, Ini Pahlawan Kemenangan MU kontra Atalanta Versi Wenger

Serafin Unus Pasi | 22 Oktober 2021 15:45
Bukan Ronaldo atau De Gea, Ini Pahlawan Kemenangan MU kontra Atalanta Versi Wenger
Skuat Manchester United merayakn gol Cristiano Ronaldo bersama para fans di Old Trafford, Kamis (21/10/2021) (c) AP Photo

Bola.net - Sebuah pujian dilayangkan Arsene Wenger kepada Fred. Manajer legendaris itu menilai sang gelandang punya andil yang besar dalam kemenangan Manchester United kontra Atalanta di tengah pekan kemarin.

Pada tengah pekan kemarin, United menjamu Atalanta di pertandingan ketiga grup F Liga Champions. Pada laga ini, United malah tertinggal 2-0 lebih dahulu di depan pendukung mereka sendiri.

Advertisement

Namun Setan Merah berhasil bangkit di babak kedua. Mereka berhasil mencetak tiga gol sehingga mereka menang 3-2 atas wakil Italia tersebut.

Sejumlah pujian dilayangkan ke beberapa pemain kunci MU seperti Cristiano Ronaldo, Bruno Fernandes dan David De Gea yang dinilai jadi pembeda di laga ini. Namun Wenger menilai ada pemain lain yang turut berkontribusi besar atas kemenangan ini.

Siapa pemain tersebut? Simak pemaparan Wenger di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Berkat Fred

Menurut hemat Wenger, Fred juga layak mendapatkan banyak kredit atas kemenangan MU kemarin.

Ia menilai sang gelandang melakukan tugasnya dengan sangat baik sebagai seorang gelandang bertahan di laga tersebut.

"Saya pribadi ingin menyoroti performa Fred di babak kedua. Ia berhasil menghalau beberapa umpan silang ke dalam kotak penalti United," ujar Wenger kepada beIN Sports.

2 dari 4 halaman

Dampak Besar

Menurut Wenger, Atalanta tidak berkutik di babak kedua salah satunya karena performa Fred yang luar biasa.

Sang gelandang dinilai sukses meredam serangan-serangan yang masuk sehingga MU bisa menang di laga itu.

"Ia benar-benar membantu pertahanan dengan sangat luar biasa. Dia juga bekerja sangat keras di babak kedua," ujarnya.

3 dari 4 halaman

Laga Berikutnya

Fred dan Manchester United ditunggu sebuah laga sulit di akhir pekan ini.

Mereka akan menjamu salah satu unggulan juara, Liverpool pada pertandingan pekan kesembilan EPL.