Buffon: Juve Perlu Keberuntungan di Liga Champions

Editor Bolanet | 28 Agustus 2013 12:30
Buffon: Juve Perlu Keberuntungan di Liga Champions
Gianluigi Buffon. (c) AFP
- Setelah dua tahun beruntun mempertahankan titel Scudetto, saat ini memiliki tekanan untuk bisa berbicara lebih banyak di level Eropa.

Menanggapi ekspektasi tersebut, Il Capitano Gianluigi Buffon memilih merendah dan menyatakan bahwa klubnya belum cukup bagus untuk bisa berbicara lebih banyak di Eropa.

Secara materi memang Juventus bagus, tapi saya pikir belum cukup, kata penjaga gawang utama Gli Azzurri tersebut.

Kami perlu sedikit keberuntungan dalam drawing. Tentu lebih menguntungkan jika kami bertemu tim seperti Bayern di final ketimbang pada pertandingan dua leg di fase knockout.

Lebih lanjut, kiper termahal Serie A sepanjang masa ini juga mengungkapkan bahwa menurutnya saat ini di Eropa hanya ada segelintir klub yang lebih kuat ketimbang Juve.

Saya akui bahwa ada tiga atau empat tim yang cukup kuat saat ini dan layak difavoritkan di depan Juve.

Meskipun begitu, kami sama sekali tak takut. Kami merasa bertanggung jawab untuk melakukan yang terbaik demi sepakbola Italia. imbuh Buffon.

Musim lalu kiprah Juventus terhenti di babak perempat final, tersingkir oleh sang juara Bayern Munich dengan agregat skor 4-0. [initial]

  (gds/mri)

LATEST UPDATE