Berpotensi Comeback, 5 Alasan Liverpool Bisa Singkirkan Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 13 April 2021 19:43
Bola.net - Liverpool akan menjamu Real Madrid pada leg kedua perempat final Liga Champions 2020/21. Laga akan berlangsung di Stadion Anfield, Kamis (15/04/2021) pukul 02.00 WIB.
Bagi Liverpool, pertandingan ini cukup berat setelah kalah pada leg pertama yang berlangsung di Madrid. The Reds takluk dengan skor 3 - 1 di Stadion Alfredo Di Stefano.
Artinya, untuk menjaga peluang lolos, Liverpool harus menang dengan kedudukan minimal 3-0. Padahal lawan yang dihadapi, bukanlah tim sembarangan dan punya sejarah panjang di Liga Champions.
Namun, peluang Liverpool untuk lolos masih terbuka. Jika merujuk pada statistik pertemuan sebelumnya, bukan mustahil bagi The Reds untuk bisa menang besar dan lolos ke babak berikutnya.
Sedikitnya ada 5 alasan yang membuat Liverpool bisa mengalahkan Real Madrid pada leg kedua. Sekaligus menyingkirkan El Real dalam persaingan perebutan trofi si kuping besar.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Liverpool Pernah Comeback
Dalam urusan comeback, Liverpool pernah punya catatan manis. The Reds pernah menyingkirkan wakil Spanyol, Barcelona pada semifinal Liga Champions 2018/19.
Kala itu, Liverpool takluk 3-0 dari Barcelona saat melawat ke Camp Nou. Namun, di Anfield, The Reds menghajar Barca dengan skor telak 4-0, sehingga unggul agregat 3-4.
Hasil Negatif Real Madrid di Inggris
Real Madrid mendapat hasil negatif dalam dua lawatan terakhirnya ke Inggris. El Real mengalami kekalahan ketika bertamu ke kandang Tottenham Hotspur dan Manchester City.
Real Madrid kalah di markas Manchester City pada perempat final Liga Champions 2019/20. Sebelumnya, pada musim 2017/18, Los Blancos tumbang di markas Tottenham Hotspur.
Lini Pertahanan Real Madrid Pincang
Real Madrid belum bisa turun dalam kekuatan penuh dalam lawatannya ke Inggris, terutama di sektor pertahanan. El Real harus kehilangan banyak pemain kunci karena cedera dan sakit.
Daniel Carvajal masih belum bisa diturunkan karena cedera. Begitupun dengan Sergio Ramos, yang cedera lutut. Ramos bahkan terkonfirmasi positif Covid-19 menyusul Raphael Varane.
Real Madrid Pernah Kalah Besar di Anfield
Real Madrid pernah kalah besar ketika melawat ke Stadion Anfield, markas Liverpool. Kekalahan terjadi pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2008/09.
Pada pertandingan tersebut, Real Madrid kalah dengan skor telak 4-0. Sekaligus tersingkir dari kompetisi paling bergengsi di Benua Eropa tersebut.
Catatan Tandang Tak Mulus
Real Madrid tak cukup perkasa ketika melakoni pertandingan tandang pada ajang Liga Champions musim ini. El Real hanya meraih 2 kemenangan, sisanya imbang dan kalah.
Real Madrid meraih hasil imbang ketika menantang Borussia Monchengladbach pada penyisihan grup. Pada fase yang sama, Los Merengues juga kalah di markas Shaktar Donetsk.
(Bola.net/Mustopa El Abdy, Diolah dari WhoScored, Transfermarkt, Eurocupshistory)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Menyesal Pilih Tsimikas dan Bukannya Reguilon
Liga Inggris 12 April 2021, 22:56 -
Wow, PSG dan Real Madrid Berebut Jasa Jesse Lingard
Liga Inggris 12 April 2021, 19:20 -
Real Madrid Siapkan Tawaran untuk Transfer Kylian Mbappe
Liga Spanyol 12 April 2021, 16:20 -
Aksi 'Berbalas Pantun' Ronald Koeman vs Ramos dan Carvajal di El Clasico
Liga Spanyol 12 April 2021, 13:25
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30 -
James Rodriguez: Saya Lebih Baik dari Zidane, Modric, Kroos, dan Xavi
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 05:24 -
Hasil Italia vs Jerman: Skor 1-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:12 -
Hasil Belanda vs Spanyol: Skor 2-2
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:03 -
Hasil Denmark vs Portugal: Skor 1-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:55 -
Hasil Kroasia vs Prancis: Skor 2-0
Piala Eropa 21 Maret 2025, 04:48 -
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40