Beda Dengan Dulu, Kini Wenger Yakin Bisa ke Perempat Final

Editor Bolanet | 25 Februari 2015 11:49
Beda Dengan Dulu, Kini Wenger Yakin Bisa ke Perempat Final
Arsene Wenger (c) AFP
- Bos , Arsene Wenger menuturkan kalau kesulitan yang dirasakan The Gunners di fase grup Liga Champions adalah mereka selalu berada di grup yang sulit.

Karena kesulitan itulah Arsenal hanya mampu finish sebagai runner up grup dan berhadapan dengan tim-tim kuat Eropa. Namun kini, Wenger merasa memiliki kesempatan untuk mengakhiri periode buruk dan melaju ke fase berikutnya.

Kami selalu ada di grup yang sulit, tahun ini poin kami sama dengan Dortmund, namun harus menjadi runner up. jelas Wenger.

Hal itu menjadi perhatian saya, karena sebelumnya kami harus berjumpa Bayern, Barcelona, dan AC Milan. Namun kali ini saya rasa kesempatannya adalah 50-50, artinya kami memiliki kesempatan untuk lolos ke babak selanjutnya. pungkasnya. [initial]

 (uefa/jrc)