Barcelona vs Bayern Munchen: Siapa yang Lebih Unggul, Marc-Andre ter Stegen atau Manuel Neuer?
Serafin Unus Pasi | 14 Agustus 2020 22:30
Bola.net - Duel antara Barcelona vs Bayern Munchen dini hari nanti akan menjadi laga yang menarik untuk ditunggu. Pasalnya dua kiper terbaik dunia saat ini, Marc-Andre ter Stegen dan Manuel Neuer akan saling unjuk kebolehan di bawah mistar gawang Barcelona dan Bayern Munchen.
Ter Stegen menjadi sosok penting di bawah mistar gawang El Barca sejak Mei 2014. Selama enam musim terakhir berseragam Los Cules, kiper berusia 28 tahun tersebut berhasil menorehkan 100 clean sheet dan kebobolan 214 gol dari 235 pertandingan di seluruh ajang.
Dia juga turut membantu Barcelona merengkuh 12 trofi juara, beberapa di antaranya adalah empat gelar La Liga, dan satu trofi Liga Champions serta Piala Dunia Antarklub.
Pada musim ini, penampilan Marc-Andre ter Stegen terbilang memuaskan. Ter Stegen berhasil menorehkan 17 clean sheet dan kebobolan 42 gol dari 45 pertandingan.
Meski begitu, penampilan mantan penjaga gawang Borussia Monchengladbach itu tak membuat Barcelona merengkuh trofi La Liga dan Copa del Rey. Kini, harapan terakhir Marc-Andre ter Stegen membawa Los Cules meraih titel juara adalah di ajang Liga Champions.
Ingin lihat jadwal pertandingan, hasil pertandingan dan highlights pertandingan Liga Champions, silakan klik di sini.
Jika kalian juga ingin melihat jadwal pertandingan, hasil pertandingan dan cuplikan pertandingan Liga Europa, silakan klik di sini.
Manuel Neuer Tembok Kukuh di Bawah Mistar Gawang Bayern
Di sisi lain, Neuer adalah tembok kukuh di bawah mistar gawang Bayern Munchen. Berseragam Die Bayern sejak 1 Juni 2011, Neuer mampu mencatatkan 196 clean sheet dan kebobolan 275 gol dari 384 pertandingan di seluruh ajang.
Berkat performa gemilang penjaga gawang Timnas Jerman itu, The Bavarians berhasil merengkuh 20 titel juara, beberapa di antaranya adalah delapan gelar La Liga, lima trofi DFB-Pokal, dan satu Liga Champions.
Manuel Neuer berpeluang menambah koleksi trofinya bersama Bayern Munchen. Andai berhasil menjuarai Liga Champions musim ini, Neuer akan kembali menorehkan treble winner bersama Die Bayern, setelah sebelumnya terjadi pada musim 2012/2013.
Dengan kemampuan yang dimiliki, Ter Stegen dan Neuer bisa menjadi penentu timnya menjuarai Liga Champions 2019/2020. Lantas, penampilan siapa yang lebih baik pada musim ini, Marc-Andre ter Stegen atau Manuel Neuer?
Berikut ini adalah perinciannya seperti dilansir Sportskeeda berdasarkan data dari Opta.
Statistik Ter Stegen Vs Manuel Neuer:
Jumlah Penampilan:
- Marc-Andre ter Stegen: 45 pertandingan
- Manuel Neuer: 48 pertandingan
Total umpan:
- Marc-Andre ter Stegen: 1529 umpan
- Manuel Neuer: 1784 umpan
Jumlah rata-rata umpan per pertandingan:
- Marc-Andre ter Stegen: 33,98 umpan
- Manuel Neuer: 37,17 umpan
Akurasi umpan:
- Marc-Andre ter Stegen: 85,87 persen
- Manuel Neuer: 86,66 persen
Total menghadapi tembakan lawan:
- Marc-Andre ter Stegen: 461 tembakan
- Manuel Neuer: 422 tembakan
Jumlah rata-rata menghadapi tembakan lawan per laga:
- Marc-Andre ter Stegen: 10,24
- Manuel Neuer: 8,79
Melakukan penyelamatan:
- Marc-Andre ter Stegen: 107 penyelamatan
- Manuel Neuer: 110 penyelamatan
Statistik Ter Stegen Vs Manuel Neuer:
Jumlah kebobolan:
- Marc-Andre ter Stegen: 42 kebobolan
- Manuel Neuer: 47 kebobolan
Rata-rata kebobolan di dalam kotak penalti:
- Marc-Andre ter Stegen: 36 gol
- Manuel Neuer: 41 gol
Rata-rata kebobolan di luar kotak penalti:
- Marc-Andre ter Stegen: 6 gol
- Manuel Neuer: 6 gol
Persentase penyelamatan:
- Marc-Andre ter Stegen: 71,62 persen
- Manuel Neuer: 69,48 persen
Jumlah rata-rata kebobolan gol per pertandingan:
- Marc-Andre ter Stegen: 0,93 gol per laga
- Manuel Neuer: 0,98 gol per laga
Jumlah sapuan (termasuk tinjuan):
- Marc-Andre ter Stegen: 32 sapuan
- Manuel Neuer: 22 sapuan
Jumlah kesalahan yang membuat lawan mencetak gol:
- Marc-Andre ter Stegen: 3 gol
- Manuel Neuer: 2 gol
Sumber: Bola.com/Penulis: Rizki Hidayat, Published: 14 Agustus 2020
Tonton Juga Video berikut Ini
Baca Juga:
- Lewandowski Bisa Kalahkan Messi Sebagai Pemain Terbaik Dunia, Bagaimana Caranya?
- Robert Lewandowski vs Lionel Messi: Siapa yang Lebih Baik Pada Musim 2019/2020?
- 5 Alasan Bayern Munchen Bakal Kalahkan Barcelona: Lionel Messi Sudah Siap Berlibur?
- Duel Antarlini Barcelona vs Bayern Munchen: Siapa Nih yang Bisa Jaga Leo Messi?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Sekarang Semakin Ketergantungan Pada Lionel Messi
Liga Champions 13 Agustus 2020, 18:40 -
Cristiano Ronaldo Ditawarkan ke Barcelona, Netizen: Buat Bersihkan Sepatu Messi Nih
Bolatainment 13 Agustus 2020, 18:29 -
Mau Ousmane Dembele, MU Wajib Bayar Segini
Liga Inggris 13 Agustus 2020, 18:00 -
Data dan Fakta Liga Champions: Barcelona vs Bayern Munchen
Liga Champions 13 Agustus 2020, 16:02 -
Prediksi Barcelona vs Bayern Munchen 15 Agustus 2020
Liga Champions 13 Agustus 2020, 16:01
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39