Barcelona Jumpa Juventus di Liga Champions, Ronald Koeman: Kami Punya Miralem Pjanic
Asad Arifin | 10 Oktober 2020 11:46
Bola.net - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, tidak perlu merasa risau dengan perjumpaan dengan Juventus di Liga Champions. Ronald Koeman cukup percaya diri menatap laga ini karena punya Miralem Pjanic.
Barcelona hanya berada di pot 2 pada undian fase grup Liga Champions musim 2020/2021. Hal itu membuat klub asal Catalam harus berjumpa lawan berat yang berada di pot 1.
Akhirnya, Barcelona berada di grup yang sama dengan Juventus. Selain kedua tim, bakal bersaing dengan Dynamo Kiev dan Ferencvaros untuk berebut dua posisi paling atas di Grup G.
Perjumpaan Juventus dan Barcelona menjadi laga yang paling dinanti. Bukan hanya soal kekuatan kedua klub, ada pertemuan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo yang menjadi 'bumbu' pertemuan kedua tim.
Juventus Punya Ronaldo, Barcelona Punya Miralem Pjanic
Juventus tentu bermodal Cristiano Ronaldo untuk menantang Barcelona. Pemain asal Portugal itu masih menjadi mesin gol utama Juventus walau sudah 35 tahun. Performa tidak perlu diragukan lagi.
Ronaldo juga punya pengalaman panjang berjumpa Barcelona. Dia pernah bermain untuk Real Madrid dan beberapa kali membobol gawang Barcelona. Namun, Ronaldo tidak membuat Barcelona cemas.
"Juventus menunjukkan setiap tahun bahwa mereka memiliki tim yang kuat, dengan pengalaman, dan pemain hebat seperti Cristiano Ronaldo," ucap Ronald Koeman dikutip dari situs resmi Barcelona.
"Kami memiliki Mialem Pjanic, yang dapat memberi kami lebih banyak informasi tentang mantan timnya," sambung pelatih asal Belanda itu.
Persaingan di Grup G
Miralem Pjanic memang bisa menjadi kunci bagi Barcelona ketika bersua Juventus. Namun, lawan yang dihadapi Barcelona bukan hanya Si Nyonya Tua. Barcelona juga harus berjumpa bersaing dengan Dynamo Kiev dan Ferencvaros.
"Ini kompetisi yang sangat penting. Secara teori kami adalah yang terbaik di grup kami, tapi kami harus membuktikannya," kata Ronald Koeman.
"Kami akan mulai di kandang dengan melawan Ferencvaros dan itu pertandingan penting. Kami harus mempersiapkan dan menganalisis lawan kami dengan baik," tambah mantan pelatih Everton tersebut.
Sumber: Barcelona
Baca Ini Juga:
- Seedorf Yakin Cristiano Ronaldo Bisa Samai Rekornya di Liga Champions
- Ronald Koeman Anggap Barcelona Lebih Hebat dari Juventus, Apakah Benar?
- Kiev Jumpa Juventus, Lucescu Khawatirkan Ancaman Ronaldo
- Kenapa Tidak ada Greenwood dan Williams di Skuat UCL Manchester United?
- Daftar Skuat UCL Manchester United: Empat Pemain Baru Masuk, Tiga Pemain Dicoret
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kiev Jumpa Juventus, Lucescu Khawatirkan Ancaman Ronaldo
Liga Champions 9 Oktober 2020, 22:55 -
Jadi Manajer Juventus, Pirlo Diklaim Bisa Selevel Guardiola dan Zidane
Liga Italia 9 Oktober 2020, 19:00 -
Bersama Pirlo, Weston McKennie Optimistis Bakal Berkembang di Juventus
Liga Italia 9 Oktober 2020, 18:40 -
Bukan Juventus, Capello Jagokan Inter Milan Raih Scudetto Musim 2020-21, Kenapa?
Liga Italia 9 Oktober 2020, 18:35
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39