Bali United Lebih Suka Gunakan Apparel Sendiri, Ini Alasannya
Haris Suhud | 27 Februari 2018 11:55
Bola.net - - Bali United lebih memilih menggunakan apparel produk sendiri daripada bekerja sama dengan produsen apparel yang sudah punya nama. Dari segi bisnis, menurut Chief Executive Officer Bali United Yabes Tanuri, cara ini lebih menguntungkan.
Klub dari pulau Dewata itu sendiri baru saja meluncurkan jersey anyarnya untuk musim 2018. Banyak iklan yang menempel di jersey tersebut.
Yang kemudian menjadi pertanyaan adalah penyedia seragam Bali United tersebut. Yabes mengungkapkan bahwa banyak produsen apparel yang sebenarnya ingin bekerja sama dengan pihaknya. Namun kesempatan itu ia tolak. Bali United dikatakan masih suka menggunakan apparel sendiri.
Untuk Apparel kita banyak yang mau menjalin kerja sama. Tapi untuk saat ini kita belum melakukan kerja sama. Kita masih gunakan Apparel sendiri namanya ya, Bali United, ucap Yabes.
Dari segi bisnis, cara ini lebih menguntungkan. Masih menurut Yabes, jika terdapat kerjasama dengan apparel dari luar, harga jersey Bali United bisa melambung tinggi. Imbasnya akan mengurangi penjualan merchandise.
Hanya satu jersey saja, harganya bisa mencapai 800 ribu hingga 1 juta rupiah jika menggunakan apparel dari luar. Oleh sebab itu, Bali United lebih suka membuat jersey sendiri yang kualitasnya tak kalah jauh dengan produsen apparel tertentu.
Meski menggunakan Apparel sendiri namun dari segi bisnis dan kualitas tentu cukup baik. Untuk produksi jersey menggunakan Apparel Bali United saat ini berada di Pulau Jawa, jelas Yabes.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Penuh Iklan, Inilah Jersey Baru Bali United untuk Musim 2018
Bola Indonesia 26 Februari 2018, 09:05 -
Bali United Umumkan Kerjasama Dengan Indaco
Bola Indonesia 26 Februari 2018, 06:51 -
Jarang Pulang, Istri Cantik Spaso Sebut Suaminya seperti Bang Toyib
Bolatainment 22 Februari 2018, 10:51 -
Masih Minim Gol di Bali United, Begini Pembelaan Spaso
Bola Indonesia 22 Februari 2018, 10:33 -
Jadi Runner Up Piala Presiden, Bali United Kebanjiran Sponsor
Bola Indonesia 22 Februari 2018, 10:18
LATEST UPDATE
-
Pelatih Timnas Bahrain: Kami Kalah dari Indonesia Karena Kesalahan Sendiri!
Tim Nasional 26 Maret 2025, 01:48 -
Timnas Indonesia Bungkam Bahrain, Mood Lebaran Makin Naik & Full Senyum!
Tim Nasional 26 Maret 2025, 01:37 -
Ubur-ubur Ikan Lele, Kamu Emang Kelas, Mang Ole!
Tim Nasional 26 Maret 2025, 01:05 -
Puja-puji untuk Rizky Ridho, Sang Dinding Tangguh Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 00:42 -
Hasil Malaysia vs Nepal: Skor 2-0
Asia 26 Maret 2025, 00:40 -
Menang Lawan Bahrain, Peringkat FIFA Timnas Indonesia Bakal Naik pesat
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:43 -
Usai Kalahkan Bahrain, Kapan Timnas Indonesia Bermain Lagi?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:11
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10