Atalanta Lawan Sulit, Tapi Manchester United Bisa Menang!
Serafin Unus Pasi | 19 Oktober 2021 20:50
Bola.net - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford memberikan komentarnya terkait Atalanta. Ia mengakui wakil Italia itu adalah lawan yang bakal sangat merepotkan Manchester United.
Manchester United dijadwalkan akan menggelar pertandingan pekan ketiga grup F Liga Champions. Setan Merah dijadwalkan menjamu Atalanta di Old Trafford.
United sendiri menargetkan kemenangan di laga ini. Mereka ingin mengamankan posisi puncak klasemen grup F yang saat ini jadi milik La Dea.
Rashford mengakui bahwa meraih kemenanga melawan Atalanta itu bukan perkara mudah. "Saya rasa mereka [Atalanta] memiliki gaya bermain yang agresif, baik saat bertahan maupun menyerang," buka Rashford yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Ujian Berat
Rashford menilai bahwa Atalanta yang notabene tim kuat bakal jadi ujian bagi Manchester United.
Namun ia optimistis timnnya bisa mengatasi perlawanan sengit dari sang tamu.
"Mereka adalah tim yang akan membuat pertandingan ini menjadi sulit dan pertandingan ini bakal sangat intens. Namun kami menantikan ujian seperti ini,"
Buktikan Diri
Menurut Rashford, lawan sulit seperti Atalanta akan memaksa MU mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Jadi ia berharap timnya bisa tampil dengan maksimal melawan wakil Italia tersebut.
"Kami ingin melalui ujian sulit seperti ini. Kami juga yakin bahwa pertandingan ini akan memaksa kami semua mengeluarkan permainan terbaik kami,"
"Jadi semoga kami bisa melalui pertandingan sulit ini dan kami bisa membuktikan apa yang kami bisa," ujarnya.
Tanpa Satu Bek
Manchester United tidak bisa memainkan Aaron Wan-Bissaka melawan Atalanta.
Sang bek harus absen karena menjalani hukuman larangan bermain di dua pertandingan akibat kartu merah yang ia dapatkan melawan Young Boys.
Klasemen Grup F
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Porto, Lawan Berat yang Menjadi Penentu Nasib Milan di Liga Champions
Liga Champions 18 Oktober 2021, 23:35 -
Hadapi Atalanta, Manchester United Tidak Bisa Diperkuat Penyerang Ini
Liga Champions 18 Oktober 2021, 20:38 -
Fernando dan Deretan Pemain Shakhtar yang Siap Mengobok-obok Real Madrid di UCL
Liga Champions 18 Oktober 2021, 16:09 -
Prediksi Ajax Amsterdam vs Borussia Dortmund 20 Oktober 2021
Liga Champions 18 Oktober 2021, 16:08 -
Prediksi Inter Milan vs Sheriff Tiraspol 20 Oktober 2021
Liga Champions 18 Oktober 2021, 16:07
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39