Ancelotti Puas Lihat 'Reaksi Cepat' Madrid

Editor Bolanet | 6 November 2013 09:49
Ancelotti Puas Lihat 'Reaksi Cepat' Madrid
Ancelotti bersama Zidane saat laga hadapi Juve. (c) AFP
- Real Madrid seharusnya sudah bisa memastikan lolos ke babak berikutnya andai mereka menang atas di Turin dini hari tadi. Namun apa daya, El Real hanya bisa bermain imbang 2-2.

Meski demikian, ternyata pelatih Carlo Ancelotti tetap bangga dengan raihan timnya. Ia juga menyebut bahwa Real Madrid memberikan reaksi yang tepat di baba kedua, setelah gol penalti Arturo Vidal membuat Juve unggul di paruh pertama.

Saya meninggalkan tempat ini dengan perasaan puas usai melihat penampilan tim di babak kedua. Reaksi yang mereka tampilkan sungguh amat baik, jelas Ancelotti menurut laporan yang diturunkan oleh Soccernews.

Setelah istirahat babak pertama, kami adalah tim yang lebih baik dalam hal keberanian dan agresivitas, tutupnya.

Hasil imbang ini hanya memberikan tambahn satu poin untuk Madrid, yang masih memimpin klasemen grup. Namun positifnya, di laga berikut mereka hanya membutuhkan tambahan satu angka agar dapat memastikan lolos ke babak 16 besar. [initial]

 (soc/rer)