Ancelotti Anggap Kartu Merah Turan Tak Krusial

Editor Bolanet | 23 April 2015 07:24
Ancelotti Anggap Kartu Merah Turan Tak Krusial
Carlo Ancelotti (c) AFP
- Carlo Ancelotti menganggap bahwa kartu merah yang diterima oleh Arda Turan, kala Real Madrid menang 1-0 atas Atletico Madrid dini hari tadi, tidak banyak mempengaruhi hasil akhir laga.

Pemain Turki tersebut diusir wasit, usai ia mendapat kartu kuning kedua pasca melakukan pelanggaran terhadap Sergio Ramos. Banyak pihak menilai kejadian ini merupakan titik balik yang menentukan kemenangan Madrid dan memastikan mereka lolos ke semifinal.

Tentu saja, bermain dengan 10 orang jauh lebih sulit. Saya tidak tahu apakah hal tersebut benar atau tidak, itu adalah keputusan wasit. Pertandingan tadi amat intens, namun para pemain menunjukkan cara bermain fair play, tutur Ancelotti pada Sky Sports.

Gol tunggal kemenangan Madrid di Santiago Bernabeu dini hari tadi dicetak oleh Javier Hernandez. [initial]

 (sky/rer)