Agar Liverpool Bisa Kalahkan Napoli, Robertson Minta Satu Hal ini
Dimas Ardi Prasetya | 27 November 2019 21:15
Bola.net - Andrew Robertson berharap suporter Liverpool bisa membuat gaduh Stadion Anfield demi membantu mereka mengalahkan Napoli dan meraih tiket ke babak knockout Liga Champions.
Liverpool akan menjamu Napoli di matchday kelima Grup E Liga Champions di Anfield, Kamis (28/11/2019) dini hari WIB. Di pertemuan pertama di San Paolo, The Reds dikalahkan dengan skor 2-0.
Jadi sekarang Liverpool tentu ingin membalaskan kekalahan itu. Namun selain itu, kemenangan memang sangat dibutuhkan oleh pasukan Jurgen Klopp.
Sebab Liverpool akan lolos jika mereka mengalahkan Napoli, atau jika di laga lain RB Salzburg gagal mengalahkan Genk. Di sisi lain, pasukan Carlo Ancelotti akan lolos jika mereka mampu mengalahkan The Reds, atau jika Salzburg gagal menang atas Genk.
Harapan Robertson
Mengalahkan Napoli bukan barang mudah. Maka dari itu ia berharap para fans bisa membuat Anfield menjadi bergemuruh.
Namun Robertson juga mengatakan para fans biasanya tak bisa tergerak begitu saja untuk menciptakan atmosfer yang menyesakkan bagi lawan. Menurutnya itu juga tergantung dari performa Liverpool.
"Anda tidak pernah terbiasa dengan hal itu. Saya rasa para penggemar selalu bisa mengejutkan Anda," ucapnya pada situs resmi Liverpool.
"Mudah-mudahan ini satu lagi laga yang berisik dan bagus untuk kami dan para penggemar ada di belakang kami," ujar Robertson.
"Tapi kami tahu mereka bereaksi terhadap kami dan ini semua tentang kami untuk mengatur tempo dan kemudian saya yakin mereka akan bereaksi," cetusnya.
Berharap Lolos Secepatnya
Robertson menambahkan, ia benar-benar berharap Liverpool bisa menang di laga ini. Sebab ia ingin agar The Reds mendapatkan tiket ke fase knockout.
"Ini malam istimewa lainnya di bawah sorotan dan bagi kami untuk lolos dengan satu pertandingan tersisa akan menjadi luar biasa," seru Robertson.
"Sangat penting bahwa para penggemar muncul dan menjadi berisik seperti biasanya. Maka kita mudah-mudahan akan bereaksi terhadap itu dan menampilkan performa yang bagus dan menyelesaikan pekerjaan, yang perlu kami lakukan," tandasnya.
Liverpool saat ini berada di puncak klasemen Grup E Liga Champions dengan koleksi sembilan poin. Sementara itu Napoli berada di peringkat kedua dengan raihan delapan poin.
(liverpoolfc.com)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool vs Napoli, Salah Kemungkinan Bisa Starter Lagi
Liga Champions 26 November 2019, 23:17 -
Terungkap, Isi Pesan WhatsApp Messi Pada Neymar
Liga Champions 26 November 2019, 22:55 -
Liverpool Sumbang Pemain Terbanyak dalam Nominasi UEFA Fans' Team of the Year 2019
Liga Champions 26 November 2019, 21:45 -
Bukan Van Dijk Atau Messi, Hazard Dinilai Lebih Layak Dapat Ballon d'Or
Liga Champions 26 November 2019, 21:22 -
Mbappe Diminta Jaga Jarak Dengan Neymar, Kenapa Begitu?
Liga Champions 26 November 2019, 20:19
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39