5 Pemain Lyon yang Bisa Singkirkan Bayern Munchen dari Liga Champions
Aga Deta | 19 Agustus 2020 12:06
Bola.net - Bayern Munchen punya tekad yang kuat untuk tampil di final Liga Champions 2019/2020. Namun, Olympique Lyonnais berpotensi menggagalkan ambisi Bayern tersebut.
Bayern Munchen akan menghadapi Lyon pada semifinal Liga Champions di Estadio Jose Alvalade, Lisbon pada 19 Agustus 2020. Berlangsung single match, pemenang dari pertandingan ini bakal lolos ke partai puncak.
Di atas kertas, Munchen jauh lebih diunggulkan dibanding Lyon. Armada Hansi Flick ini baru membantai Barcelona 8-2 di babak perempat final.
Namun, Lyon juga tidak dapat dipandang sebelah mata. Dua kali pasukan Rudi Garcia menyingkirkan lawan yang lebih berat, Juventus pada babak 16 besar dan Manchester City pada babak perempat final.
Berikut lima pemain Lyon yang berpeluang mengubur ambisi Bayern Munchen untuk lolos ke final Liga Champions. The Bavarian harus berhati-hati.
Memphis Depay
Bayern Munchen harus mewaspadai Memphis Depay. Penyerang asal Belanda itu telah membukukan enam gol untuk Lyon di Liga Champions.
Depay dikenal sebagai striker yang cerdik. Pemain berusia 26 tahun itu gemar bermain melebar untuk memecah konsentrasi lini pertahanan lawan.
Houssem Aouar
Seiring dengan moncernya performa Lyon, pamor Houssem Aouar juga ikut naik. Gelandang berusia 22 tahun tampil moncer di musim ini.
Aouar adalah roh permainan Lyon. Pemain asal Prancis ini mengemas enam assists dan satu gol di Liga Champions.
Teraktual ketika menyingkirkan Manchester City di babak perempat final, Aouar tampil mengesankan. Dia menyumbang dua assists dari tiga gol kemenangan timnya.
Moussa Dembele
Satu lagi penyerang Lyon yang dapat menjadi mimpi buruk bagi Munchen. Dia adalah Moussa Dembele.
Dembele merupakan top scorer Lyon di seluruh kompetisi musim ini. Pemain berusia 24 tahun itu mengumpulkan 24 gol dan tujuh assists dari 45 pertandingan.
Perpaduan antara Depay dan Dembele akan merepotkan lini pertahanan Munchen yang dipimpin oleh David Alaba.
Lucas Tousart
Lucas Tousart memainkan peran penting untuk Lyon di musim ini. Gelandang berusia 23 tahun tersebut diplot sebagai penanggung jawab pemutus serangan lawan.
Toussart total membukukan 39 penampilan untuk Lyon pada 2019/2021, dengan tujuh di antaranya di Liga Champions.
Melawan Munchen nanti, Tousart dipastikan akan menempel ketat Thomas Muller. Dia juga akan mengganggu pasokan bola dari Thiago dan Leon Goretzka ke lini depan The Bavarian.
Jason Denayer
Jason Denayer kian tangguh sebagai bek tengah. Pemain asal Belgia itu tercatat bermain dalam 40 pertandingan untuk Lyon di musim ini.
Denayer akan menjadi lawan yang sepadan bagi penyerang Munchen, Robert Lewandowski, yang tercatat sebagai pemain tersubur di Liga Champions musim ini dengan 14 gol.
Denayer bakal mencoba menghentikan Lewandwoski bermodalkan tubuhnya yang gempal. Asal konsentrasinya terjaga, bek berusia 25 tahun itu bisa membuat frustrasi barisan lini depan Munchen.
Ingin lihat jadwal pertandingan, hasil pertandingan dan highlights pertandingan Liga Champions, silakan klik di sini.
Jika kalian juga ingin melihat jadwal pertandingan, hasil pertandingan dan cuplikan pertandingan Liga Europa, silakan klik di sini.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Hendry Wibowo
Published: 19 Agustus 2020
Baca Juga:
- Bayern Munchen, Semangat Kebersamaan, dan Ambisi Jadi yang Terbaik di Eropa
- Lyon vs Bayern Munchen, Gnabry Masih Bawa-bawa Barcelona
- Statistik Menarik Jelang Duel Lyon vs Bayern Munchen, Rekor Apik The Bavarians
- Video: Prediksi Lyon vs Bayern Munchen, Mampu Berapa Gol Munchen?
- Bayern Munchen vs PSG: Akankah Juara 'Liga Petani' Berjumpa di Final Liga Champions?
- PSG ke Final Liga Champions, Netizen: Semoga Dibantai Bayern Munchen
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Para Penambang Emas Terbanyak di Liga Champions 2019/20: Barcelona Nomor 3
Liga Champions 18 Agustus 2020, 23:30 -
Statistik Jelang Duel RB Leipzig vs PSG di Semifinal Liga Champions 2019-2020
Liga Champions 18 Agustus 2020, 18:00 -
5 Alasan PSG Bakal Kalahkan RB Leipzig dan Melangkah ke Final
Liga Champions 18 Agustus 2020, 16:08 -
Data dan Fakta Liga Champions: Lyon vs Bayern Munchen
Liga Champions 18 Agustus 2020, 16:02 -
Prediksi Lyon vs Bayern Munchen 20 Agustus 2020
Liga Champions 18 Agustus 2020, 16:01
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39