16 Detik, 1 Sentuhan, Lars Ricken Hancurkan Harapan Juventus

Gia Yuda Pradana | 28 Mei 2020 11:57
16 Detik, 1 Sentuhan, Lars Ricken Hancurkan Harapan Juventus
Logo klub Borussia Dortmund. (c) AP Photo

Bola.net - Final Liga Champions 1997 di Olympiastadion menyisakan kenangan pahit bagi Juventus. Di final itu, mereka ditekuk Borussia Dortmund.

Juventus besutan Marcello Lippi menghadapi Dortmund racikan Ottmar Hitzfeld.

Advertisement

Dortmund unggul dua gol di babak pertama. Juventus membuka harapan lewat gol Alessandro Del Piero di babak kedua. Namun, harapan Juventus hancur oleh gol kilat pemain pengganti Lars Ricken.

1 dari 4 halaman

Juventus Kalah 1-3

Olympiastadion, Munchen, Jerman, 28 Mei 1997. Dortmund dan Juventus saling berhadapan untuk memperebutkan trofi juara Liga Champions 1996/97.

Dortmund memimpin 2-0 lewat sepasang gol Karl-Heinz Riedle di menit 29 dan 34. Juventus kemudian menipiskan selisih skor lewat Del Piero di menit 65.

Pada titik itu, harapan Juventus kembali tumbuh. Namun, keputusan Hitzfeld mengganti Stephane Chapuisat dengan Ricken di menit 70 menjadi mimpi buruk bagi Juventus.

Di menit 71, Ricken men-chip kiper Angelo Peruzzi dari jarak sekitar 18 meter untuk mencetak gol ketiga Dortmund. Gol itu mengakhiri perlawanan Juventus.

2 dari 4 halaman

Dampak Instan

Ricken tak butuh lama. Hanya 16 detik setelah masuk lapangan, dengan sentuhan pertamanya, eks gelandang Jerman itu langsung mencetak gol yang menentukan kemenangan Dortmund atas Juventus.

Gol itu bahkan tercatat sebagai gol tercepat oleh seorang pemain pengganti di sebuah pertandingan final Liga Champions.

4 dari 4 halaman

Gelar Pertama Dortmund

Dortmund menang 3-1 dan berpesta. Sementara itu, Juventus harus rela cuma jadi runner-up.

Dortmund pun meraih gelar juara European Cup/Liga Champions pertama mereka. Sampai sekarang, gelar itu masih menjadi gelar mereka yang satu-satunya.