Timo Werner Sepakati Kontrak di Liverpool?
Serafin Unus Pasi | 4 Juni 2020 21:20
Bola.net - Saga transfer Timo Werner nampaknya akan segera berakhir. Penyerang RB Leipzig itu diberitakan sudah menyepakati kontraknya di Liverpool musim depan.
Penyerang RB Leipzig itu saat ini menjadi incaran banyak klub. Setelah ia berhasil mengemas 30 gol untuk Die Roten Bulen musim ini.
Dari sejumlah rumor transfer yang beredar, destinasi karir Werner mulai mengerucut ke satu nama. Sang striker diberitakan ingin bergabung dengan Liverpool musim depan.
Transfer Window Podcast mengklaim bahwa Werner sudah selangkah lebih dekat bergabung dengan Liverpool. Pasalnya ia sudah menyepakati kontraknya bersama The Reds musim depan.
Simak informasi terkait kontrak Werner di Liverpool selengkapnya di bawah ini.
Kontrak Jangka Panjang
Menurut laporan tersebut, Werner sudah mencapai kata sepakat untuk pindah ke Liverpool musim depan.
Ia diberitakan akan meneken kontrak jangka panjang di Anfield. Ia akan mengabdi untuk The Reds selama lima tahun ke depan hingga tahun 2025.
Nantinya ia akan mendapatkan gaji yang cukup tinggi, di mana Liverpool membayarnya sebesar 140 ribu pounds per pekan.
Situasi Rumit
Meski sudah sepakat dengan Werner, Liverpool masih mengalami kesulitan untuk mengamankan sang striker.
Mereka diberitakan masih sulit meyakinkan RB Leipzig untuk melepaskan sang striker. Pasalnya mereka menolak membayar klausul rilis Werner yang mencapai angka 50 juta pounds tersebut.
Saat ini Liverpool masih mencoba melobby RB Leipzig untuk menurunkan mahar transfer sang striker.
Waktu Mepet
Liverpool tidak punya banyak waktu untuk menuntaskan transfer Werner.
Klausul rilis Werner hanya berlaku hingga tanggal 15 Juni mendatang, dan jika sang striker tidak ditebus sebelum tanggal itu maka mahar transfernya akan naik.
(Transfer Window Podcast)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Mulai Bermanuver Untuk Boyong Dembele dari Barcelona
Liga Inggris 3 Juni 2020, 23:04 -
Peringatan Untuk MU dan Liverpool: Harga Kai Havertz Mahal, Bos!
Bundesliga 3 Juni 2020, 20:40 -
6 Rahasia Kehebatan Jurgen Klopp yang Buktikan Liverpool Beruntung
Liga Inggris 3 Juni 2020, 19:45
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39