Rangkuman Rumor Transfer Sepak Bola Eropa: Kamis, 4 Juni 2020
Asad Arifin | 4 Juni 2020 08:27
Bola.net - Rumor transfer pemain di Eropa makin panas. Kabar paling baru, ada Real Madrid yang ikut meramaikan saga transfer winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho.
Kabar baik datang dari sepak bola Eropa pekan ini. Pada Jumat (12/6/2020) pekan depan, La Liga bakal kembali di gelar. Pihak La Liga juga sudah merilis jadwal 11 laga tersisa musim 2019/2020.
Serie A dan Premier League juga tetap melanjutkan musim 2019/2020. Keputusan sudah diambil dan pihak klub menerima. Hanya saja, Premier League belum merilis jadwal resmi lanjutan musim 2019/2020.
Tidak kalah seru dengan kabar bakal berlanjutnya musim 2019/2020, adalah kabar rumor transfer yang bergerak dinamis. Manchester United menjadi primadona karena dikaitkan dengan banyak pemain.
Dari sisi pemain, ada nama Jadon Sancho dan Timo Werner yang terus disebut menjadi bidikan klub papan atas. Lantas, seperti apa kabar paling baru rumor transfer sepak bola Eropa? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Rumor Transfer La Liga
AS mengabarkan bahwa Real Madrid akan meramaikan saga transfer Jadon Sancho dari Dortmund.
German Burgos meninggalkan Atletico Madrid. Selama ini, dia dikenal sebagai 'otak' kedua Atletico dengan perannya sebagai asisten Diego Simeone.
Loren Moron, penyerang yang sempat didekati Barcelona, disebut akan meneken kontrak baru dengan Real Betis. Klausul pelepasannya naik hingga 50 juta euro.
Saul Niguez menepis rumor bakal pindah ke Manchester United dalam cuitan 'klub baru' di Twitter. Klub baru yang dimaksud oleh Saul Niguez adalah Club Costa City
Rumor Transfer Serie A
Juventus, dikutip dari Mundo Deportivo, mengintip peluang untuk mendatangkan Ousmane Dembele. Juve bakal mengajukan opsi pinjaman ke Barcelona.
Sergej Milinkovic-Savic disebut menolak pendekatan Manchester United. Tetapi, pihak Lazio masih membuka kesempatan untuk United asal harganya tepat.
Mantan presiden Inter Milan, Massimo Moratti, mendukung rencana Lautaro Martinez pindah ke Barcelona. Sebab, dia akan bermain dengan Lionel Messi.
Inter Milan berniat memberi kontrak baru untuk Stefan de Vrij. Nantinya, bek asal Belanda bakal mendapat gaji 3.8 juta euro per musim.
Rumor Transfer Premier League
The Sun menyebut Arsenal mulai menyerah dengan Pierre-Emerick Aubameyang. Opsinya, menjual sekarang atau kehilangan secara gratis musim depan.
Liverpool menyerah dalam perburuan Timo Werner lantaran masalah finansial. Kini, Chelsea disebut berada di barisan paling depan untuk mendapatkan Timo Werner.
Ryan Fraser memilih meninggalkan Bournemouth akhir musim 2019/2020 ini. Sang pemain disebut menjadi bidikan Arsenal dan Liverpool pada awal musim lalu.
Manchester United siap melepas Marcos Rojo secara permanen. Setan Merah kini tengah berbicara dengan Estudiantes untuk transfer bek yang pernah membela Benfica.
Rumor Transfer Bundesliga
Bild melaporkan bahwa Dortmund mulai membuka opsi mengganti pelatih musim depan. Posisi Lucien Favre terancam oleh Jesse Marsch yang sukses bersama FC Salzburg.
Marcus Thuram yang tampil bagus di Borussia Monchengladbach mendapat atensi dari Juventus. Sang ayah, Lilian Thuram, dulu punya karir gemilang di Juventus.
Kepada Kicker, Marc-Andre ter Stegen menegaskan belum punya niat pindah dari Barcelona. Namanya sempat dikaitkan dengan Bayern Munchen.
Oliver Kahn, direktur Bayern Munchen, ragu dengan peluang membeli Leroy Sane dari Manchester City. Pandemi virus corona membuat Bayern berpikir ulang untuk membeli pemain dengan harga mahal.
Sumber: Berbagai sumber
Baca Ini Juga:
- Manchester United Bantah Rumor Jesse Lingard Ingin Hengkang ke Italia
- Nyaman di Barcelona, Ousmane Dembele Tak Berminat Gabung Juventus
- Pesan untuk Barcelona, PSG Hanya Minta 175 Juta Euro Tunai untuk Neymar
- Inter Milan Sukses Gaet Remaja 18 Tahun dari Panathinaikos, Siapa Dia?
- MU Takkan Gunakan Alexis Sanchez Sebagai Pelicin Transfer Jadon Sancho
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kai Havertz Disebut Titisan Zinedine Zidane, Sepakat?
Bundesliga 3 Juni 2020, 21:20 -
Peringatan Untuk MU dan Liverpool: Harga Kai Havertz Mahal, Bos!
Bundesliga 3 Juni 2020, 20:40 -
Christina Ginter, WAGs dengan Senyum Menawan dari Bundesliga
Bolatainment 3 Juni 2020, 16:09
LATEST UPDATE
-
2 Kesalahan Fatal Nathan Tjoe-A-On yang Berujung Gol-gol Australia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 17:01 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 20 Maret 2025, 15:59 -
Nomor 10 Timnas Indonesia: Dari Kurniawan Dwi Yulianto Turun ke Ole Romeny
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:35 -
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Heineken Chinese Grand Prix 2025 di Vidio
Otomotif 20 Maret 2025, 15:29
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40