Operasi Senyap Manchester United untuk Corentin Tolisso
Serafin Unus Pasi | 13 Juli 2020 21:40
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United diam-diam tengah mendekati Corentin Tolisso. Setan Merah ingin memboyong gelandang milik Bayern Munchen itu di musim panas nanti.
Nama Tolisso dirumorkan akan menjadi salah satu pemain yang dijual Bayern Munchen di musim panas nanti. Ia diberitakan sudah tidak masuk dalam rencana Hansi Flick musim depan.
Saat ini pemain Timnas Prancis itu tengah mencari klub baru. Ia sudah meminta sang agen untuk mencarikannya klub baru dalam waktu dekat.
Le 10 Sports mengklaim bahwa Tolisso kemungkinan besar akan pindah ke Inggris. Pasalnya Manchester United tertarik untuk memboyong sang gelandang.
Simak rencana transfer MU untuk Tolisso di bawah ini.
Butuh Gelandang Baru
Menurut laporan tersebut, Manchester United saat ini tengah berburu gelandang baru di musim panas nanti.
Ole Gunnar Solskjaer merasa bahwa stok gelandang MU saat ini masih terbatas. Menyusul kepergian Ander Herrera di musim panas tahun lalu.
Tolisso dibidik oleh Solskjaer karena ia dinilai punya gaya bermain yang berbeda dengan gelandang-gelandang MU lainnya sehingga ia bisa memberikan dimensi yang baru untuk lini tengah Setan Merah.
Lagi Nego
Menurut laporan tersebut, Manchester United saat ini sudah membuka pembicaraan terkait transfer Tolisso.
Mereka sudah mengutarakan niatan mereka untuk meminang sang gelandang. Pihak Bayern diberitakan terbuka dengan ketertarikan tersebut.
Pihak Bayern diberitakan mematok sekitar 25 juta Euro saja untuk mahar transfer sang gelandang di musim depan.
Kontrak Menipis
Kontrak Tolisso di Bayern Munchen juga sudah hampir habis.
Sang gelandang bakal meninggalkan Allianz Arena di tahun 2022 mendatang.
(Le 10 Sports)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Sedang Mandul, Marcus Rashford Tetap Dipuji Bruno Fernandes
Liga Inggris 12 Juli 2020, 15:18 -
Abaikan Juventus, Federico Chiesa Merapat ke Manchester United
Liga Inggris 12 Juli 2020, 09:00 -
Dortmund Korting Harga Jadon Sancho? Jangan Mimpi, MU!
Bundesliga 12 Juli 2020, 08:40
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39