Marcel Sabitzer Jilid 2, Leon Goretzka Terbuang dari Bayern Munchen dan Gabung Manchester United?
Asad Arifin | 4 Agustus 2023 18:19
Bola.net - Leon Goretzka tidak masuk dalam skema utama Thomas Tuchel di Bayern Munchen pada musim 2023/2024. Situasi ini membuat peluang Manchester United untuk bisa menggaet gelandang berusia 28 tahun itu terbuka.
Goretzka menjadi pemain penting bagi Bayern sejak dibeli pada 2018 lalu. Akan tetapi, perubahan yang terjadi di Bayern mulai musim 2022/2023 lalu berdampak pada posisinya di tim inti Bayern.
Thomas Tuchel sebagai pelatih Bayern tidak melihat Goretzka sebagai opsi utama di lini tengah. Mantan manajer Chelsea itu lebih cenderung memainkan duet Joshua Kimmich dan Konrad Laimer di lini tengah Bayern musim 2023/2024.
Di sisi lain, United tidak pernah memadamkan minat mereka pada gelandang Timnas Jerman tersebut. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
MU Terus Pantau Goretzka
Jurnalis Sky Sports Germany, Florian Plettenberg, memastikan bahwa minat Manchester United pada Goretzka tidak pernah padam. Mantan pemain Schalke itu ada dalam salah satu daftar pemain yang diinginkan Erik ten Hag datang ke Old Trafford.
Hanya saja, masih berdasar klaim dari Plettenberg, Goretzka masih ingin bertahan di Bayern.
Situasinya menjadi agak rumit karena Goretzka tidak masuk dalam rencana utama Tuchel. Sang pelatih disebut tidak akan menjadikan Goretzka sebagai pemain inti. Tuchel ingin memakai 'nomor 6 ganda', dengan memainkan Kimmich dan Laimer.
Jadi, potensi Goretzka pindah masih terbuka. Termasuk kepindahan ke Manchester United. Jika itu terjadi, maka Goretzka akan mengikuti jejal Marcel Sabitzer yang pindah ke United pada bursa transfer Januari 2023 lalu.
Opsi Lain untuk Goretzka
Leon Goretzka belum berpikir akan pindah dari Bayern Munchen. Dia ingin bertahan di Allianz Arena. Namun, dengan tidak akan masuk dalam tim inti, situasinya bisa jadi akan berubah sebelum bursa transfer ditutup.
Manchester United bukan satu-satunya opsi yang bisa diambil Goretzka. Dia juga punya tawaran menarik dari West Ham, yang sedang mencari pengganti Declan Rice.
Di sisi lain, Goretzka juga bukan target utama United. Erik ten Hag meminta United untuk mengutamakan perburuan Sofyan Amrabat dari Fiorentina untuk menambah kekuatan di lini tengah.
Sumber: Twitter @Plettigoal
Klasemen Bundesliga
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Galatasaray Gagal Dapatkan Fred dari Manchester United?
Liga Inggris 3 Agustus 2023, 23:18 -
Real Sociedad Selangkah Lebih Dekat Amankan Jasa Donny van de Beek
Liga Spanyol 3 Agustus 2023, 21:54 -
Bersama Erik Ten Hag, MU Juara EPL Lagi itu Tidak Mustahil!
Liga Inggris 3 Agustus 2023, 21:47 -
Manchester United Ternyata Masih Kepincut Leon Goretzka
Liga Inggris 3 Agustus 2023, 21:38
LATEST UPDATE
-
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39