Manchester United Ajukan Tawaran Resmi untuk David Alaba
Serafin Unus Pasi | 22 Desember 2020 20:20
Bola.net - Rumor ketertarikan Manchester United terhadap David Alaba bukan sekedar isapan jempol. Tim berjuluk Setan Merah itu sudah mengajukan tawaran untuk bek Bayern Munchen tersebut.
Alaba yang merupakan pemain kunci Die Roten tengah berada di ambang pintu keluar Allianz Arena. Setelah kontraknya akan habis di musim panas nanti.
Pihak Bayern Munchen baru-baru ini mengindikasikan bahwa mereka akan berpisah dengan Alaba. Setelah mereka mengakui gagal mencapai kesepakatan dengan sang bek.
AS mengklaim Manchester United menyadari situasi itu. Mereka diberitakan mulai bergerak untuk memboyong Alaba ke Old Trafford.
Simak situasi transfer Alaba di bawah ini.
Ajukan Tawaran
Menurut laporan tersebut, Manchester United sudah menghubungi agen Alaba baru-baru ini.
Mereka menyatakan ketertarikan mereka terhadap sang bek. Mereka juga diberitakan memberikan penawaran kontrak untuk sang bek.
Sejauh ini pihak Alaba masih mempelajari tawaran yang diberikan kubu Setan Merah.
Rekrut Sebagai Free Agent
Namun laporan itu mengklaim bahwa Manchester United tidak akan mendatangkan Alaba di bulan Januari nanti.
Mereka menunggu Alaba berstatus sebagai free agent terlebih dahulu. Sehingga mereka tidak perlu keluar dana ekstra.
Namun sebagai gantinya mereka berencana memberikan bonus besar kepada Alaba.
Banyak Peminat
MU bukan satu-satunya tim yang meminati Alaba.
Ada Chelsea, Real Madrid dan PSG yang mendambakan bek asal Austria tersebut.
(AS)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Ingin Comot Gelandang Brighton Ini
Liga Inggris 21 Desember 2020, 21:21 -
Cemerlang di Dalam dan Luar Lapangan, Marcus Rashford Bakal Jadi Legenda di MU
Liga Inggris 21 Desember 2020, 21:03 -
Gara-gara Ini, Manchester United Pede Hadapi Festive Periods
Liga Inggris 21 Desember 2020, 20:33 -
Setengah Musim Saja Belum, Pamali Bagi MU Bicara Gelar Juara
Liga Inggris 21 Desember 2020, 20:18 -
Usai Leeds, Manchester United Targetkan Kemenangan Beruntun di Festive Periods
Liga Inggris 21 Desember 2020, 20:03
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40