Man City Mulai PDKT Pada Bellingham, Beri Hadiah Spesial

Dimas Ardi Prasetya | 21 April 2023 10:45
Man City Mulai PDKT Pada Bellingham, Beri Hadiah Spesial
Gelandang Borussia Dortmund Jude Bellingham. (c) AP Photo/Martin Meissner

Bola.net - Klub sultan Premier League Manchester City dikabarkan telah memulai usaha mendekati Jude Bellingham dengan cara memberikannya hadiah spesial.

Bellingham sekarang menjadi properti panas di bursa transfer. Ia dikejar beberapa klub elit Eropa.

Advertisement

Bellingham sudah jadi incaran dalam dua musim terakhir. Ia sebenarnya masih terikat kontrak dengan Borussia Dortmund sampai tahun 2025.

Namun ada kabar bahwa ia bisa saja cabut pada tahun 2023 nanti. Dortmund sendiri diklaim mematok harganya sekitar 130 juta pounds.

1 dari 5 halaman

Man City Incar Bellingham

Salah satu klub yang dikabarkan mengincar Jude Bellingham adalah Manchester City. Man City sekarang ini sebenarnya sudah punya sejumlah gelandang.

Akan tetapi musim panas nanti, kemungkinan beberapa pemain cabut dari Etihad Stadium. Ada Ilkay Gundogan yang kontraknya berakhir pada musim panas nant.

Lalu ada Bernardo Silva. Masa depannya tidak jelas karena ia sebelumnya sudah mengaku tidak betah di inggris.

Oleh karena itulah mereka akan butuh gelandang baru. Bellingham dirasa akan cocok mengisi kekosongan di lini tengah tim asuhan Josep Guardiola tersebut.

2 dari 5 halaman

City Beri Bellingham Hadiah

Manchester City sepertinya memang benar-benar ikut mengejar Jude Bellingham. Mereka dilaporkan sudah mulai melakukan PDKT alias pendekatan pada gelandang 19 tahun tersebut.

Man City dilaporkan mulai mendekati Bellingham dengan cara memberikannya sebuah hadiah spesial. Hadiah tersebut adalah jersey dengan tanda tangan dari Erling Haaland.

Hal ini dilaporkan oleh The Sun. Laporan itu menyebut bahwa hadiah tersebut diberikan City kepada Bellingham pada Oktober 2022 lalu.

Saat itu City bertemu Dortmund di fase grup Liga Champions. PIhak The Citizen mengundang Bellingham ke ruang ganti Manchester City.

Saat itulah ia diberi jersey yang sebelumnya dikenakan oleh Haaland. Bellingham dan striker Norwegia itu sebelumnya memang sempat main bareng di Dortmund.

3 dari 5 halaman

Bellingham Bertahan Semusim Lagi di Dortmund

Bellingham Bertahan Semusim Lagi di Dortmund

Gelandang Borussia Dortmund Jude Bellingham. (c) AP Photo/Martin Meissner

Sebelumnya ada kabar bahwa Jude Bellingham siap bertahan semusim lagi di Borussia Dortmund. Ia siap melakukan hal tersebut jika tak menemukan jalur yang tepat untuk membuat kariernya maju di jalan yang tepat.

Selain Manchester City, Bellingham dikabarkan juga masuk bidikan Manchester United. Ia juga dilaporkan diincar Real Madrid.

Selain itu Bellingham juga diklaim diminati oleh Liverpool. Namun The Reds disebut sudah menarik diri dari perburuan eks pemain Birmingham City tersebut.

4 dari 5 halaman

Jadwal Man City Berikutnya

Kompetisi: FA Cup

Pertandingan: Manchester City vs Sheffield United

Stadion: Wembley

Hari: Sabtu, 22 April 2023

Kickoff: 22.45 WIB