Liverpool Tidak Jelas, Bayern Munchen Nego dengan MU Terkait Thiago Alcantara
Serafin Unus Pasi | 2 September 2020 20:15
Bola.net - Spekulasi masa depan Thiago Alcantara memasuki babak baru. Bayern Munchen diberitakan sudah mulai membuka pembicaraan dengan Manchester United terkait transfer sang gelandang.
Tujuh tahun kebersamaan Thiago dan Bayern Munchen akan berakhir di musim panas ini. Sang gelandang ingin mencari tantangan baru dalam karirnya setelah membawa Die Roten meraih treble winners.
Sejauh ini Thiago digosipkan akan melanjutkan karirnya di Inggris. Sang juara EPL, Liverpool disebut menjadi kandidat kuat destinasi karir berikutnya.
ESPN mengklaim bahwa Bayern Munchen mulai frustrasi dengan Liverpool. Untuk itu mereka kini bernegosiasi dengan MU terkait transfer Thiago.
Simak situasi transfer Thiago selengkapnya di bawah ini.
Liverpool Tidak Jelas
Menurut laporan tersebut, Bayern Munchen sebenarnya tidak keberatan melepaskan Thiago ke Liverpool.
Mereka diklaim sudah berbicara dengan juara EPL itu. Mereka sudah mengatakan bahwa Thiago bakal dijual di angka 30 juta Euro.
Pihak Liverpool dikabarkan ogah membayar harga itu mengingat Thiago sudah berusia 29 tahun dan kontraknya tinggal satu tahun lagi di Allianz Arena. Jadi ada kebuntuan dalam proses negosiasi dengan Liverpool.
Pindah ke MU
Menurut laporan tersebut, pihak Bayern Munchen yang frustrasi dengan Liverpool kini membuka pintu negosiasi dengan MU.
Setan Merah diketahui juga meminati jasa sang gelandang. Ole Gunnar Solskjaer disebut tertarik untuk menjadikan Thiago bagian dari timnya musim depan.
Untuk itu Bayern mencoba bernegosiasi dengan MU, karena mereka cukup yakin MU tidak keberatan membayar harga yang mereka tetapkan untuk Thiago.
Bukan Prioritas
Namun menurut gosip lain yang beredar, Thiago saat ini tidak lagi jadi prioritas belanja MU.
Karena Setan Merah sudah hampir menyelesaikan transfer Donny van de Beek dari Ajax Amsterdam.
(ESPN)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gabung MU, Donny van de Beek Pilih Nomor yang Tidak Pasaran
Liga Inggris 1 September 2020, 21:00 -
Bakal Lebih Jago dari Koulibaly, MU Didukung Kejar Dayot Upamecano
Bundesliga 1 September 2020, 20:40 -
Bukan Jadon Sancho, Winger Brasil Ini yang Merapat ke MU?
Liga Inggris 1 September 2020, 20:20 -
Tenang MU! Bruno Fernandes Tidak akan Loyo Musim Depan
Liga Inggris 1 September 2020, 20:00 -
Garry Neville: De Gea atau Henderson? Ya Jelas De Gea Lah!
Liga Inggris 1 September 2020, 19:40
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40