Jika Pindah ke Old Trafford, Jadon Sancho akan Jadi Pemain dengan Gaji Termahal MU
Serafin Unus Pasi | 6 April 2020 16:20
Bola.net - Manchester United kembali melancarkan jurus godaan mereka kepada Jadon Sancho. Winger Borussia Dortmund itu diiming-imingi gaji yang melimpah jika ia bersedia pindah ke Old Trafford musim depan.
Winger berusia 20 tahun tersebut tampil menawan di lini serang Dortmund. Sepanjang musim ini, ia mengemas 17 gol dan 19 assist untuk kubu Die Borusse di semua kompetisi.
Nama Manchester United hampir setiap hari dikaitkan dengan Sancho. Ole Gunnar Solskjaer menilai sang winger adalah kepingan yang hilang di lini serangnya saat ini.
The Sun mengklaim bahwa United tengah mengupayakan segalanya untuk merekrut Sancho. Salah satunya adalah mengguyur sang pemuda dengan gaji bernilai fantastis.
Berapa gaji yang ditawarkan MU kepada Sancho? Simak informasinya di bawah ini.
Gaji Selangit
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester United akan menggoda Sancho dengan gaji tinggi.
Sang winger akan diberikan gaji sebesar 400 ribu pounds per pekan. Nilai ini naik dua kali lipat lebih dari gajinya saat ini di Dortmund.
Untuk itu MU berharap dengan gaji besar tersebut, Sancho menjadi tertarik untuk beralih ke Old Trafford musim depan.
Jadi yang Tertinggi
Jika Sancho meneken kontrak tersebut, maka ia akan resmi menjadi pemain dengan gaji termahal di Manchester United saat ini.
Sancho melewati Alexis Sanchez yang sebelumnya menjadi pemain dengan gaji termahal di MU. Sanchez digaji sebesar 350 ribu pounds per pekan di MU.
Sang winger juga akan menjadi pemain dengan gaji termahal sepanjang sejarah Manchester United jika ia meneken kontrak itu.
Mahar Selangit
Manchester United harus membayar uang dalam jumlah besar terkait transfer Sancho.
Mereka harus menyetorkan tidak kurang dari 110 juta Euro ke Dortmund pada musim panas nanti.
(The Sun)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Cerita Menarik dari Rooney dan Ronaldo di Piala Dunia 2006
Piala Dunia 5 April 2020, 23:12 -
Mino Raiola Susun Rencana Kepindahan De Ligt ke Real Madrid
Liga Spanyol 5 April 2020, 22:30 -
Sebelum Newcastle, Shearer Ternyata Sempat Putuskan Gabung Man United
Liga Inggris 5 April 2020, 20:46 -
Tuanzebe dkk Ingin Ulangi Kisah Sukses Class of 92 Manchester United
Liga Inggris 5 April 2020, 19:47 -
Kegagalan di Arsenal Menjadi Titik Balik Karir Andy Cole
Liga Inggris 5 April 2020, 18:47
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39