Hasil Bayern Munchen vs RB Leipzig: Skor 0-3
Aga Deta | 13 Agustus 2023 03:42
Bola.net - RB Leipzig tampil perkasa saat menghadapi Bayern Munchen di ajang Piala Super Jerman 2023, Minggu (13/8/2023) dini hari WIB. Leipzig meraih kemenangan dengan skor 3-0.
Dani Olmo menjadi bintang kemenangan Leipzig. Gelandang asal Spanyol tersebut mencetak tiga gol ke gawang Bayern.
Kemenangan ini membuat Leipzig menjadi juara Piala Super Jerman 2023. Ini merupakan trofi pertama untuk skuat asuhan Marco Rose dalam menyambut musim baru.
Simak jalannya pertandingan di bawah ini.
Babak Pertama
Laga baru berjalan tiga menit, Leipzig mampu membuat kejutan. Dani Olmo menjebol gawang Bayern untuk membawa timnya unggul 1-0.
Setelah kebobolan, Bayern perlahan mulai menebar ancaman. Sayangnya, peluang yang diciptakan Mathys Tel dan Leroy Sane gagal berbuah gol.
Dani Olmo kembali menjadi mimpi buruk buat Bayern. Pemain asal Spanyol itu membobol gawang Die Roten untuk kedua kalinya saat laga memasuki menit ke-44.
Bayern tak mampu membalas di sisa waktu yang ada. Skor 2-0 untuk keunggulan Leipzig bertahan hingga babak pertama usai.
Babak Kedua
Pada babak kedua, Bayern langsung tancap gas. Mereka sempat mengancam melalui Mthys Tel dan Jamal Musiala.
Bayern memasukkan Harry Kane pada menit ke-63 untuk menambah daya gedor. Striker asal Inggris tersebut masuk menggantikan Mathys Tel.
Leipzig mendapat hadiah penalti menit ke 67. Dani Olmo sebagai algojo berhasil mencetak gol untuk melengkapi hattrick-nya.
Memasuki akhir babak kedua, Bayern terus-terusan menggempur pertahanan Leipzig. Namun, Leipzig akhirnya keluar sebagai pemenang pada laga ini dengan skor 3-0.
Susunan Pemain
Bayern (4-2-3-1): Ulreich; Pavard, Upamecano, De Ligt, Davies; Kimmich, Laimer; Sane, Musiala, Gnabry; Tel
Cadangan: Hulsmann, Kim, Mazraoui, Goretzka, Gravenberch, Kratzig, Pavlovic, Kane, Coman
Pelatih: Thomas Tuchel
Leipzig (4-4-2): Blaswich; Henrichs, Simakan, Orban, Raum; Schlager, Kampl, Simons, Olmo; Werner, Openda
Cadangan: Zingerle, Klostermann, Lukeba, Fabio Carvalho, Forsberg, Seiwald, Novoa, Poulsen, Sesko
Pelatih: Marco Rose
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BRI Liga 1 Persik Kediri vs Persis Solo: Skor 2-0
Bola Indonesia 12 Agustus 2023, 21:21 -
Hasil Arsenal vs Nottingham Forest: Skor 2-1
Liga Inggris 12 Agustus 2023, 21:01 -
Hasil Persebaya Surabaya vs Persita Tangerang: Skor 1-0
Bola Indonesia 12 Agustus 2023, 17:01 -
Hasil Burnley vs Manchester City: Skor 0-3
Liga Inggris 12 Agustus 2023, 04:05
LATEST UPDATE
-
Jerman Main Trik Sepak Pojok! Cetak Gol dan Permalukan Italia
Piala Eropa 24 Maret 2025, 08:15 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Semifinal UEFA Nations League 2024/2025
Liga Eropa UEFA 24 Maret 2025, 08:06 -
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2024/2025
Liga Inggris 24 Maret 2025, 07:54 -
Balotelli Ejek Dzeko Gara-Gara Luka Parah saat Bela Timnas Bosnia-Herzegovina
Piala Dunia 24 Maret 2025, 07:24 -
Danilo Semprot Agennya Gara-Gara Komentar Negatif soal Pelatih Baru Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 07:22 -
Hasil Prancis vs Kroasia: Skor 2-0 (agg 2-2, 5-4 pen)
Piala Eropa 24 Maret 2025, 06:26 -
Juventus Menyesal Pilih Thiago Motta Sebagai Pelatih?
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:25 -
Istri Thiago Motta Angkat Bicara Usai Pemecatan Suaminya dari Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:17 -
Inter Berharap Sejarah Terulang Setelah Juventus dan Milan Pecat Pelatih
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:01 -
Rekor Buruk Thiago Motta Jadi Faktor Utama Pemecatan
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39