Douglas Costa Suka Lihat Keributan Antara Conte vs Agnelli dan Lukaku vs Ibrahimovic
Dimas Ardi Prasetya | 12 Februari 2021 23:43
Bola.net - Winger Juventus Douglas Costa mengaku suka melihat keributan yang terjadi antara Antonio Conte dengan Andrea Agnelli serta Romelu Lukaku dengan Zlatan Ibrahimovic.
Duel Juventus dengan Inter Milan di Coppa Italia belum lama ini leg kedua semifinal Coppa Italia dihiasi keributan di pinggir lapangan. Pelatih Inter Antonio Conte cekcok dengan bos besar Juve, Andrea Agnelli.
Keduanya saling mengeluarkan kata-kata makian. Itu terjadi di paruh babak pertama dan usai pertandingan.
Bahkan Conte sendiri tampak begitu kesal sampai-sampai ia mengacungkan jari tengahnya kepada Agnelli. Perselisihan itu cukup mengherankan karena keduanya sebenarnya pernah bekerja sama di Juventus.
Costa Suka Lihat Cekcok Antara Conte dan Agnelli
Keributan yang melibatkan Andrea Agnelli dan Antonio Conte itu kemudian ditanyakan kepada Douglas Costa. Winger yang dipinjam Bayern Munchen dari Juventus itu ternyata memberikan jawaban yang mengejutkan.
Ia justru mengaku ikut senang melihat keduanya cekcok. Meski pun ia mengaku sebenarnya sosok yang tak suka terlibat dalam keributan.
“Itu bagus. Saya tidak suka terlibat dalam situasi ini, tapi cerita ini menyenangkan ketika Anda melihatnya dari luar,” aku Costa, via Football Italia.
Keributan Antara Ibrahimovic dengan Lukaku
Sebelumnya terjadi keributan lain, kali ini di tengah lapangan. Itu terjadi saat AC Milan berduel lawan Inter Milan.
Romelu Lukaku terlibat keributan dengan Zlatan Ibrahimovic. Jika tak dipisahkan, keduanya saat itu mungkin akan saling baku hantam.
Douglas Costa kemudian ditanya jika kedua pemain itu saling baku hantam, kira-kira siapa yang akan menang. Ia pun menjawab:
"Pertanyaan yang bagus," ujarnya dengan terkekeh. "Mungkin Ibra," sambung Costa.
Douglas Costa dipinjamkan Juventus ke Bayern Munchen selama satu musim. Kabarnya winger asal Brasil itu diminati oleh AC Milan.
(Football Italia)
Jangan Lewatkan:
- Juventus Tawarkan Douglas Costa ke Manchester United
- Milan Intip Peluang Akuisisi Bintang Juventus yang Terbuang Ini
- AC Milan Sempat Lirik Douglas Costa Januari Lalu, Mengapa Batal?
- Mimpi Douglas Costa Bersama Juventus yang tak Kesampaian
- Juventus Sempat Tawarkan 2 Pemain untuk Merekrut Paul Pogba, Siapa Saja?
- Ronaldo vs Lewandowski, Siapa yang Terbaik Versi Douglas Costa?
- Begini Cara Keras Ibrahimovic Membimbing Pemain Muda AC Milan
- Starting XI Pemain yang Kontraknya Habis Akhir Musim 2020/2021: Ngeri-Ngeri Sedap!
- Debut Horor 5 Pemain Top Eropa: Dari Zlatan Ibrahimovic hingga Joe Hart
- AC Milan Belum Tentu Diperkuat Zlatan Ibrahimovic Musim Depan
- Empat Target Ibrahimovic di Penghujung Karirnya, Tiga di Antaranya Libatkan Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lanjutan Drama Antonio Conte vs Andrea Agnelli, Siapa yang Dihukum?
Liga Italia 11 Februari 2021, 23:05 -
Ronaldo Atau Messi, Mana yang Lebih Susah Dihadapi?
Bundesliga 11 Februari 2021, 19:56 -
Setelah Aaron Ramsey, Juventus Bajak Pemain Arsenal Ini?
Liga Inggris 11 Februari 2021, 18:20 -
Napoli vs Juventus, Laga Penghakiman Gennaro Gattuso?
Liga Italia 11 Februari 2021, 16:50 -
Gelut Conte vs Agnelli: Apa Sih Latar Belakang Perseteruan Keduanya?
Liga Italia 11 Februari 2021, 16:45
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39