Cemerlang Bersama Bayern Munchen di Awal Musim, Tuchel Puji Harry Kane: Dia Penyerang yang Sempurna
Editor Bolanet | 15 September 2023 07:50
Bola.net - Thomas Tuchel mengaku bersyukur Bayern Munchen mampu mendatangkan bomber kelas atas dalam diri Harry Kane. Ia juga menegaskan bahwa sang penyerang akan menjadi kisah sukses yang mutlak bagi klub.
Bayern bakal menjalani pertandingan alot dalam lanjutan pekan ke-4 Bundesliga 2023/24 melawan Bayer Leverkusen. Duel seru kedua tim bakal berlangsung di Allianz Arena, Sabtu (16/9/2023) dini hari WIB.
Kane telah mencetak tiga gol dan satu assist dalam empat pertandingan pertamanya sejak kepindahannya senilai 100 juta poundsterling dari Tottenham dan Tuchel yakin bahwa ia adalah penyerang yang sempurna untuk mereka.
"Kami memiliki pemain yang kami butuhkan, dengan kepribadian yang ia miliki, dalam diri Harry Kane," ujar Tuchel dalam konferensi pers menjelang menghadapi Leverkusen.
Simak komentar lanjutan di bawah ini.
Dapat Atensi
Namun, pelatih FC Koln, Steffen Baumgart, percaya bahwa sang juara Bundesliga akan lebih baik jika merekrut Victor Bonifasius, penyerang berusia 22 tahun asal Nigeria yang bergabung dengan Bayer Leverkusen dengan nilai transfer sebesar 20 juta euro pada bulan Juli.
Akan tetapi, ketika ditanya mengenai komentar Baumgart, Tuchel mengatakan bahwa merasa tersanjung rencana transfer Bayern sampai menjadi perhatian sang pelatih.
"Senang rasanya pelatih Koln memikirkan jendela transfer kami. Jika kami mengetahui hal itu lebih awal, kami bisa mengembangkannya [komite transfer Bayern] menjadi sembilan orang," canda Tuchel.
"Victor Bonifasius adalah tipe penyerang yang sama sekali berbeda dengan Harry Kane. Kami memiliki tipe pemain dan kepribadian yang kami butuhkan. Kami akan melakukan lebih banyak hal untuk membuatnya lebih baik lagi dalam permainan kami."
Kondisi Membaik
Setelah pekan yang penuh gejolak dengan tim nasional Jerman yang memecat Hansi Flick setelah kekalahan 4-1 dari Jepang, Tuchel tidak memiliki kekhawatiran tentang kondisi mentalitas para pemain internasional yang kembali.
"Saya tidak perlu mengkondisikan mereka, mereka melakukannya sendiri dengan penampilan yang bagus dan kemenangan atas Prancis [2-1 pada hari Selasa]," tambahnya.
"Kemarin kami bekerja bersama selama lima menit di ruang ganti dan itu adalah pekerjaan yang sama seperti biasanya."
Kagum Bayer Leverkusen
Kemudian, Tuchel secara terang-terangan mengakui bahwa ia merupakan pengagum pekerjaan yang telah dilakukan oleh Xabi Alonso kepada Leverkusen dengan membuat klub tersebut begitu moncer.
Saat ini Leverkusen duduk di puncak klasemen sementara dengan raihan sempurna yakni sapu bersih kemenangan dalam tiga pertandingan. Duel kedua tim dini hari nanti bakal berpotensi merusak catatan sempurna masing-masing tim dalam awal musim ini.
"Dia adalah pelatih yang sangat bagus dan itulah yang dia buktikan sekarang," nilainya.
"Saya belajar banyak tentang sepak bola dengan menyaksikan Xabi Alonso bermain. Dia adalah sosok yang sangat penting di tim nasional, Bayern, Real dan Liverpool di lini tengah.
"Dia tahu permainan dan dia memiliki aura alami di lapangan yang membawa timnya meraih kemenangan besar, jadi tidak mengherankan jika dia adalah pelatih yang luar biasa," pungkasnya.
Sumber: FotMob
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Bundesliga 2023/24
Baca Juga:
- Kejadian di Bayern Munchen Bisa Deja Vu di Timnas Jerman
- 11 Tahun Borussia Dortmund Puasa Gelar Juara, Kevin Grosskreutz Beri Tips Rebut Trofi Bundesliga
- Ini Penyebab Hubungan Petinggi Bayern Munchen dengan Thomas Tuchel Alami Keretakan
- Permintaan Unik Legenda Persib Jelang Duel Lawan Dortmund: Jangan Banyak Lari, Sudah Berumur
- Liga Mana yang Terbaik di Dunia? Ternyata Posisi MLS dan Saudi Pro League di Luar 10 Besar!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kejadian di Bayern Munchen Bisa Deja Vu di Timnas Jerman
Piala Eropa 11 September 2023, 09:50 -
Legenda Dortmund Terkesan Keramahan Orang Indonesia: Sopan dan Penuh Perhatian
Bundesliga 8 September 2023, 20:30
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39