Bayer Leverkusen Sudah Pasrah Jika Kai Havertz Pindah ke Inggris
Serafin Unus Pasi | 18 April 2020 17:20
Bola.net - Sebuah pengakuan dibuat oleh Simon Rolfes. Direktur Olahraga Bayer Leverkusen itu mengaku sudah siap berpisah dengan Kai Havertz yang dirumorkan akan pindah ke Inggris.
Havertz sejauh ini bisa dikatakan salah satu talenta muda terbaik dalam sejarah Leverkusen. Sang playmaker sudah menjadi starter reguler sejak masih sangat belia dan kini menjadi pemain kunci raksasa Jerman tersebut.
Pemain berusia 20 tahun itu dirumorkan masuk dalam daftar belanja sejumlah tim papan atas Eropa. Dua tim yang disebut-sebut paling ngebet mendatangkan jasanya ialah Manchester United dan Liverpool.
Rolfes baru-baru ini dimintai pendapat terkait kans kepindahan Havertz ke Inggris. Ia secara terbuka mengakui bahwa sang playmaker sangat bisa meninggalkan BayArena musim depan.
Baca komentar Rolfes di bawah ini.
Situasi yang Wajar
Rolfes mengaku tidak kaget mendengar bahwa tim seperti Liverpool dan Manchester United meminati jasa sang playmaker.
Ia menyebut bahwa Havertz adalah salah satu talenta muda terbaik dunia saat ini sehingga wajar jika ada banyak klub yang menginginkan jasanya.
"Saya tidak terkejut jika ia [Havertz] pindah ke luar Jerman. Malah saya rasa kemungkinan Kai meninggalkan Leverkusen itu merupakan sesuatu yang logis."
Usahakan Bertahan
Rolfes sendiri menyebut bahwa pihaknya sejauh ini masih mengupayakan agar Havertz bertahan di BayArena musim depan.
Namun ia menyebut bahwa pihaknya tidak akan menghalang-halangi kepindahan sang playmaker jika prosedur yang ia lakukan sesuai arah yang tepat.
"Kami tahu bahwa dia merasa nyaman bermain bersama kami. Kami juga berkomunikasi secara tuin dengan Kai, dan semua masalah masa depannya sangat terbuka dan transparan." ujarnya.
Harga Tetap
Beberapa waktu yang lalu, pihak Leverkusen mengumumkan bahwa harga transfer Havertz tidak akan turun karena virus corona.
Ia diberitakan akan tetap dibanderol di angka 110 juta Euro di musim panas nanti.
(Bild)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Halau MU dan Liverpool, Arsenal Segera Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru
Liga Inggris 17 April 2020, 22:00 -
Ketimbang Jadon Sancho, MU Diminta Prioritaskan Rekrut Harry Kane
Liga Inggris 17 April 2020, 21:00 -
Lautaro Lepas, Inter Milan Kejar Anthony Martial
Liga Inggris 17 April 2020, 20:40 -
Chelsea Didukung Untuk Boyong Jimenez
Liga Inggris 17 April 2020, 20:28
LATEST UPDATE
-
Elang Andes Siap Menerkam: Superioritas Peru atas Bolivia
Amerika Latin 20 Maret 2025, 14:09 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 20 Maret 2025, 14:09 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia dari HP Kamu!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 14:00 -
Profil Biodata Dean James: Benteng Baru di Sisi Kiri Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:54 -
Brasil Goyah, Kolombia Bisa Menggoreskan Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 13:49 -
Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:45 -
Profil dan Biodata Joey Pelupessy: Jantung Baru Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:28
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40