Bangganya Achraf Hakimi Jadi Rebutan Banyak Klub di Bursa Transfer
Serafin Unus Pasi | 13 April 2020 21:40
Bola.net - Bek Borussia Dortmund, Achraf Hakimi mengomentari rumor ketertarikan sejumlah klub terhadap dirinya. Hakimi mengaku bangga dirinya dikaitkan dengan sejumlah tim papan atas Eropa saat ini.
Sejak tahun 2018, Hakimi merantau ke Jerman. Ia dipinjamkan ke Real Madrid selama dua musim ke Dortmund agar ia mendapatkan jam terbang yang cukup.
Sejauh ini Hakimi menunjukkan penampilan yang spesial bersama Dortmund. Alhasil sejumlah klub seperti Arsenal, Chelsea dan Juventus diberitakan tertarik menggaet pemain 21 tahun tersebut.
Hakimi merasa gembira ketika ia dikaitkan dengan tim-tim tersebut. "Siapa yang tidak senang dikaitkan dengan tim lain? Saya bangga dengan apa yang saya kerjakan saat ini," beber Hakimi kepada Cadena SER.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Ambil Keputusan Besar
Hakimi mengakui bahwa ia saat ini tengah mempertimbangkan matang-matang mengenai keputusan masa depannya.
Ia meyakini bahwa ia akan mengambil keputusan yang besar pada bursa transfer musim panas yang lali.
"Di bulan Juni saya harus membuat keputusan, dan keputusan itu akan berpengaruh besar dalam karir saya."
Segera Bicarakan
Hakimi mengakui bahwa hingga saat ini ia belum mengambil keputusan apapun terkait masa depannya.
Ia ingin membahas masa depannya terlebih dahulu bersama Madrid sebelum mengambil keputusan.
"Secara teori, kontrak saya di sini [Dortmund] berakhir di bulan Juni dan setelah itu saya harus kembali ke Madrid. Saya belum menghubungi Madrid mengenai masalah ini, namun saya yakin dalam waktu dekat kami akan menggelar pembicaraan untuk mencari opsi terbaik bagi saya." ujarnya.
Siap Pergi
Dalam wawancaranya beberapa waktu yang lalu, Hakimi menegaskan bahwa ia tidak takut untuk meninggalkan Real Madrid.
Ia menyebut siap pergi jika kubu Los Blancos tidak bisa memberikannya jam bermain yang reguler.
(Cadena SER)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dilepas Chelsea, Zinedine Zidane Buka Pintu Bernabeu untuk N'Golo Kante
Liga Spanyol 12 April 2020, 10:02 -
Pemain Mulai Gerakan Amal, Klub Premier League Cemas Tidak Bisa Potong Gaji
Liga Inggris 12 April 2020, 06:40
LATEST UPDATE
-
Profil dan Biodata Septian Bagaskara: Dari Kediri untuk Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 10:21 -
Sederet Data Fakta Jelang Australia vs Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:46 -
Calafiori Wujudkan Mimpi Main di Liga Champions Bersama Arsenal
Liga Inggris 20 Maret 2025, 09:45 -
Eliano Reijnders: Si Mungil di Timnas Indonesia, Siap Hadapi Australia?
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40