Alisson Bikin Gol, Manuel Neuer: Itu Impian Tiap Kiper
Dimas Ardi Prasetya | 18 Mei 2021 22:45
Bola.net - Kiper Bayern Munchen Manuel Neuer mengatakan aksi Alisson Becker yang bisa mencetak gol kemenangan lawan West Brom merupakan aksi impian setiap kiper di dunia.
Alisson membuat kejutan saat Liverpool bertandang ke markas West Brom di pekan ke-36 Premier League 2020-21 kemarin. Ia berhasil mencetak satu gol di laga tersebut.
Gol itu tercipta pada menit ke-95. Ia menjebol gawang The Baggies dengan sundulan kepalanya, memanfaatkan umpan sepak pojok Trent Alexander-Arnold.
Gol itu membuat Liverpool menang tipis atas West Brom. Alisson pun mencetak sejarah dengan menjadi kiper pertama dalam sejarah klub Merseyside itu yang bisa mencetak gol di laga resmi.
Neuer Kontak Alisson Langsung
Banyak yang terkesan dengan gol dari Alisson Becker tersebut. Salah satunya adalah Manuel Neuer.
Kiper Timnas Jerman itu bahkan langsung memberikan pujian pada Alisson. Ia memberikan tepuk tangan via Instagram Story.
Ternyata Neuer juga mengaku menghubungi Alisson langsung. Hal tersebut ia ungkapkan dalam wawancaranya dengan The Athletic.
"Saya mengucapkan selamat kepadanya dan kami bertukar beberapa pesan," ucap Neuer.
Aksi Impian Tiap Striker
Manuel Neuer juga mengisyaratkan ia ingin bisa mencetak gol layaknya Alisson Becker dan membawa timnya meraih kemenangan. Pasalnya aksi itu adalah aksi impian para penjaga gawang di seluruh dunia.
"Setiap penjaga gawang bermimpi mencetak gol kemenangan. Biasanya, Anda tertinggal ketika penjaga gawang datang, tetapi Liverpool harus menang untuk lolos ke Liga Champions tentunya," tuturnya.
Neuer juga mengomentari sundulan Alisson. Ia terkesan dengan teknik yang ditunjukkan kiper asal Brasil tersebut.
"Fenomenal. Sungguh sundulan yang luar biasa," pujinya.
"Saya sangat senang untuknya. Ia pria yang sangat baik dan mudah bergaul. Ia pantas mendapatkan momen itu," tandas Neuer.
(Athletic)
Jangan Lewatkan:
- Ada Eks MU, Ini Dia Lima Kiper Pencetak Gol di Pentas Serie A
- Alisson Bikin Gol, Rio Ferdinand Layangkan Pujian
- 5 Pemain Brasil Termahal di Dunia: Salah Satunya Alisson
- Tak Ada Alisson, Ini 5 Kiper Paling Sulit Dijebol di Premier League Musim Ini
- Ternyata Ada Sosok yang Bisiki Alisson Agar Maju ke Kotak Penalti West Brom, Siapa Tuh?
- Alisson Bikin Gol di Laga West Brom vs Liverpool, Manuel Neuer Auto Tepuk Tangan
- Habis Bikin Gol, Ini Tugas Alisson Berikutnya Bagi Liverpool
- Pengakuan Robertson: Sempat Ragu Alisson Akan Bisa Jebol Gawang West Brom
- Ini Kiper Apa Striker? Nih Daftar Enam Penjaga Gawang yang Haus Gol
- Firmino Bikin Kesal Fans Liverpool: Gocek Salah Umpan, Nembak Kena Tiang, Malu Sama Bang Alisson
- Alisson Cetak Gol untuk Bawa Liverpool Menang, Netizen: Inilah Contoh Keajaiban Dunia!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Habis Bikin Gol, Ini Tugas Alisson Berikutnya Bagi Liverpool
Liga Inggris 17 Mei 2021, 19:58
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40