Jadwal dan Live Streaming Semifinal Bulu Tangkis Olimpiade 2024 An Se-young vs Gregoria Mariska Tunjung di SCTV

Ari Prayoga | 4 Agustus 2024 10:22
Jadwal dan Live Streaming Semifinal Bulu Tangkis Olimpiade 2024 An Se-young vs Gregoria Mariska Tunjung di SCTV
Pebulutangkis Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung (c) NOC Indonesia/Naif Muhammad Alas

Bola.net - Jadwal siaran langsung dan live streaming bulu tangkis Indonesia di Olimpiade Paris 2024 hari ini, Minggu 4 Agustus 2024. Wakil Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung akan bertanding di semifinal tunggal putri.

Gregoria Mariska Tunjung lolos ke semifinal usai mengalahkan wakil Thailand, Ratchanok Intanon di perempat final. Jorji menang dua set langsung, 25-23 dan 21-9.

Advertisement

Di semifinal, Jorji akan berhadapan dengan tunggal Korea Selata, An Se-young yang sekaligus menjadi unggulan pertama di nomor tunggal putri Olimpiade 2024 ini.

Simak jadwal laga semifinal tunggal putri bulu tangkis Olimpiade 2024 antara An Se-young vs Gregoria Mariska Tunjung selengkapnya di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Jadwal An Se-young vs Gregoria Mariska Tunjung

Jadwal An Se-young vs Gregoria Mariska Tunjung

Aksi Gregoria Mariska Tunjung di Olimpiade 2024 (c) NOC Indonesia/Naif Muhammad Alas

An Se-young vs Gregoria Mariska Tunjung
Porte de la Chapelle, Paris
Minggu, 4 Agustus 2024
13.30 WIB
Siaran langsung: SCTV
Live streaming: Vidio
Link streaming: Klik tautan ini

PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vidio bisa diakses dengan berlangganan paket Platinum atau Diamond (Platinum + Premier League). Harga paket Platinum mulai Rp39 ribu per bulan, sedangkan paket Diamond mulai Rp59 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.

2 dari 2 halaman

Jadwal Lengkap Semifinal Tunggal Putri

Jadwal Lengkap Semifinal Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung di Olimpiade Paris 2024. (c) Dok. NOC Indonesia/Naif Muhammad Alas
  • 13:30 WIB - An Se-young vs Gregoria Mariska Tunjung
  • 14:40 WIB - Carolina Marin vs He Bing Jiao