Hasil Indonesia Masters 2023: Marcus / Kevin Setop Langkah Pasangan Korsel
Dimas Ardi Prasetya | 24 Januari 2023 18:37
Bola.net - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mengawali langkahnya di Indonesia Masters 2023 dengan mengalahkan pasangan Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.
Marcus / Kevin menang dalam dua game langsung di laga yang digelar di babak 32 besar Indonesia Masters 2023 yang berlangsung Selasa (24/1/2023) sore WIB di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta itu. Mereka unggul 21-17 dan 21-12.
Pasangan Korea Selatan mampu memberikan perlawnanan yang cukup sengit. Namun, perlahan mereka bisa mengatasi tekanan. Game pertama pun berhasil diamankan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan kedudukan 21-17.
Pada game kedua, skor sempat sangat ketat. Bahkan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae berhasil mendekati Marcus/Kevin dengan selisih satu poin saja. Skor sempat 12-11 untuk keunggulan pasangan Indonesia.
Mengatasi Tekanan
Namun, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo tidak panik. Mereka justru mampu menangani tekanan itu dnegan baik.
Dukungan luar biasa dari ribuan penonton yang memadati Istora Gelora Bung Karno juga semakin membuat Marcus/Kevin bersemangat.
Di sisa game kedua, pasangan Korea Selatan hanya mampu menambah satu angka saja. Sementara Marcus/Kevin melaju mulus dengan keunggulan 21-12.
Tidak Mudah
Selepas laga, Kevin Sanjaya Sukamuljo menyatakan sangat bersyukur bisa mengalahkan pasangan Korea Selatan. Ia merasa Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae adalah pasangan yang tangguh.
"Bersyukur bisa melewati hari ini, lawan bermain sangat baik mereka pasangan sangat baik, dan tidak mudah mengalahkan mereka," ujar Kevin.
Senang Kembali ke Istora
Sementara itu Marcus Fernaldi Gideon merasa sangat senang bisa kembali bermain di Istora Gelora Bung Karno. Apalagi arena tersebut dipenuhi oleh pecinta bulutangkis Tanah Air.
"Senang bisa kembali main di Istora. Penonton juga antusias, dan saya bersyukur bisa bermain bagus," tandasnya.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Hery Kurniawan/Editor Benediktus Gerendo Pradigdo
Published: 24/01/2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tubuh Tak Siap, Viktor Axelsen Pilih Absen dari Indonesia Masters 2023
Bulu Tangkis 23 Januari 2023, 15:38 -
Jadwal dan Hasil Lengkap India Open 2023 di iNews TV dan RCTI+, 17-22 Januari 2023
Bulu Tangkis 22 Januari 2023, 17:17 -
Link Live Streaming India Open 2023 di iNews TV dan RCTI+ Hari Ini, 20 Januari 2023
Bulu Tangkis 20 Januari 2023, 08:15 -
Hasil India Open 2023: Kalah di Tangan China, Ahsan/Hendra Tersingkir
Bulu Tangkis 18 Januari 2023, 15:28
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39