Daftar Wakil Indonesia yang Turun di Malaysia Masters 2020
Anindhya Danartikanya | 6 Januari 2020 12:52
Bola.net - Turnamen bulu tangkis dunia 2020 telah dimulai. Musim baru BWF World Tour dibuka dengan Malaysia Masters 2020 di Kuala Lumpur, 7-12 Januari. Turnamen ini berlabel Super 500. Alhasil, para pemain terbaik dunia akan berpartisipasi, termasuk bintang bulu tangkis Indonesia.
Malaysia Masters 2020 menyediakan total hadiah senilai 400 ribu dolar AS atau setara Rp5,54 miliar. Hadiah tersebut cukup menggiurkan untuk para pemain. Indonesia pun menurunkan tim terbaik, termasuk Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Kevin/Marcus merupakan juara bertahan pada turnamen ini. Alhasil, mereka harus berusaha mempertahankan gelar supaya poin terjaga. Gelar di Malaysia Masters juga bisa menjadi capaian manis setelah The Minions gagal juara pada turnamen penutup tahun lalu, BWF World Tour Finals 2019.
The Daddies Bisa Lanjutkan Tren Positif
Di sisi lain, Ahsan/Hendra yang kembali berstatus pemain pelatnas juga akan berusaha menjaga performa apik demi mengamankan tiket ke Olimpiade 2020.
Tahun lalu, The Daddies berhasil meraih tiga gelar bergengsi, All England, medali emas Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis, dan BWF World Tour Finals, plus titel di Selandia Baru Terbuka 2019. Mereka tentu ingin tren positif tersebut berlanjut pada tahun ini.
Indonesia total menurunkan 18 pemain pada turnamen Malaysia Masters 2020, termasuk dua tunggal putra Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting. Berikut daftar lengkapnya.
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia
Tunggal Putra
- Anthony Sinisuka Ginting
- Jonatan Christie Tommy Sugiarto
- Shesar Hiren Rhustavito
Tunggal Putri
- Gregoria Mariska Tunjung
- Fitriani
- Ruselli Hartawan
Ganda Putra
- Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
- Mohammad Ahsan /Hendra Setiawan
- Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso
Ganda Putri
- Greysia Polii/Apriyani Rahayu
- Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto
- Anggia Shitta Awanda/Pia Zebadiah Bernadet
Ganda Campuran
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
- Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
- Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet
Disadur dari: Bolacom/Penulis: Yus Mei Sawitri/Editor: Yus Mei Sawitri/Dipublikasi: 6 Januari 2019
Baca Juga:
- Jonatan Christie Sampaikan Doa untuk Korban Banjir Jakarta
- Kemenangan Paling Tak Terduga di Arena Bulu Tangkis Sepanjang 2019
- 4 Pebulu Tangkis Indonesia dengan Mobil Mewahnya
- Deretan 5 Rekor Bulu Tangkis Paling Bergengsi pada 2019
- 118 Pekan Kuasai Puncak Peringkat BWF, Kevin/Marcus Patahkan Rekor Korsel
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jonatan Christie Sampaikan Doa untuk Korban Banjir Jakarta
Bolatainment 3 Januari 2020, 09:00 -
Kemenangan Paling Tak Terduga di Arena Bulu Tangkis Sepanjang 2019
Bulu Tangkis 31 Desember 2019, 15:05 -
4 Pebulu Tangkis Indonesia dengan Mobil Mewahnya
Bolatainment 31 Desember 2019, 09:05 -
Deretan 5 Rekor Bulu Tangkis Paling Bergengsi pada 2019
Bulu Tangkis 26 Desember 2019, 09:00 -
118 Pekan Kuasai Puncak Peringkat BWF, Kevin/Marcus Patahkan Rekor Korsel
Bulu Tangkis 26 Desember 2019, 08:45
LATEST UPDATE
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01 -
Kekalahan Italia dan Kekecewaan Donnarumma
Piala Eropa 21 Maret 2025, 12:55 -
3 Laga Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Belum Pernah Menang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:53 -
Rasmus Hojlund Tiru Celebrasi 'Siu' Cristiano Ronaldo di Depan Sang Idola
Piala Eropa 21 Maret 2025, 12:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39