Wow, Klub Brasil Ini 'Umumkan' Rekrut Lionel Messi
Ari Prayoga | 29 Agustus 2020 08:15
Bola.net - Klub Brasil, Cruzeiro menjadi sorotan di dunia maya pada Sabtu (29/8/2020) dini hari WIB ketika situs resmi mereka mengumumkan perekrutan Lionel Messi dari Barcelona.
Seperti diberitakan sebelumnya, Messi kabarnya telah mengajukan permintaan kepada pihak manajemen Barcelona untuk hengkang ke klub lain pada musim panas ini.
Messi diyakini sangat kecewa dengan prestasi Barcelona pada musim 2019/20, terutama setelah kekalahan memalukan dengan skor 2-8 dari Bayern Munchen di perempat final Liga Champions.
Ternyata Kena Hack
Hal aneh terjadi ketika situs resmi Cruzeiro tiba-tiba mengunggah pengumuman bahwa mereka telah menggaet Messi, padahal tahun lalu Cruzeiro harus terdegradasi ke kompetisi kasta kedua Brasil untuk pertama kali dalam sejarah.
Rupanya, ini merupakan ulah hacker yang sukses meretas situs resmi Cruzeiro. Dilansir Globo Esporte, dalam pengumuman ini sang hacker bahkan juga menyertakan pernyataan dari Messi.
"Saya sangat senang bisa berada di sini bersama Cruzeiro. Sebuah kehormatan besar bisa menjadi bagian dari tim Enderson Moreira [pelatih kepala]. Sampai jumpa segera, fans Foxes. Saya tak sabar untuk bermain di Stadion Mineirao!" demikian pernyataan palsu Messi.
Tak hanya itu, sang hacker juga melengkapi aksinya dengan menyebut bahwa Cruzeiro tengah bernegosiasi dengan Juventus perihal transfer Cristiano Ronaldo.
Respons Cruzeiro
Sesaat setelah tampil, Cruzeiro pun langsung menurunkan artikel pengumuman tersebut dan memastikan bahwa pihaknya akan melakukan penyelidikan terhadap kasus ini.
"Cruzeiro Esporte Clube mengonfirmasi bahwa situs resmi kami mengalami serangan di perilisan berita pada Jumat, 28 Agustus malam hari,"
"Serangan ini pun bisa dikontrol dengan cepat dan unggahan tersebut dihapus oleh sistem keamanan kami. Klub memastikan bahwa tak ada informasi atau data yang berada dalam keadaan bahaya atau diretas, dan asal dari serangan ini masih diselidiki,"
Sumber: Globo Esporte
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Segera Layangkan Tawaran Perdana untuk Houssem Aouar
Liga Italia 28 Agustus 2020, 23:55 -
Barcelona Tolak Proposal Tukar Guling dari Juventus untuk Suarez
Liga Spanyol 28 Agustus 2020, 19:58 -
Digosipkan Jadi Incaran MU dan Juventus, Begini Respon Houssem Aouar
Liga Inggris 28 Agustus 2020, 19:00 -
Kejutan Andrea Pirlo: Minta Juventus Membeli Hector Bellerin
Liga Italia 28 Agustus 2020, 14:48 -
5 Calon Pengganti Gonzalo Higuain di Juventus
Editorial 28 Agustus 2020, 12:40
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40