Simple dan Elegan! Inilah Seragam Away Barcelona Musim 2020/21

Serafin Unus Pasi | 31 Juli 2020 14:32
Simple dan Elegan! Inilah Seragam Away Barcelona Musim 2020/21
Jersey away Barcelona musim 2020/21 (c) FC Barcelona

Bola.net - Klub La Liga, Barcelona kembali memperkenalkan seragam perang mereka untuk musim 2020/21. Kali ini, tim asal Catalunya itu merilis jersey tandang mereka.

Perilisan Jersey tandang Barcelona itu diumumkan melalui akun media sosial mereka beberapa saat yang lalu.

Advertisement

Untuk jersey tandang Barcelona musim depan berbeda drastis dari jersey tandang mereka musim ini. Jika jersey tandang Barca musim ini berwarna kuning, maka di musim depan mereka menggunakan warna hitam sebagai warna dasarnya.

Sebagai pemanis dari jersey ini, Barca memilih warna emas sebagai aksen jersey ini. Warna emas ini digunakan sebagai aksen kerah v-neck, dua garis di lengan, dan juga warna sponsor. Untuk logo apparel, Nike dan juga logo klub juga menggunakan warna emas.

Simak informasi menarik mengenai jersey baru Barcelona tersebut di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Kali Ketiga

Gerard Pique mengenakan jersey away Barcelona 2020/21 (c) FC Barcelona

Jersey berwarna hitam ini merupakan kali ketiga sepanjang sejarah Barcelona mengeluarkan skema warna hitam.

Pertama kali Barcelona memperkenalkan jersey berwarna hitam itu terjadi pada musim 2011/12 sebagai warna jersey away mereka.

Sementara di musim 2013/14, skema warna hitam dipilih untuk menjadi jersey ketiga Barcelona.

2 dari 3 halaman

Ramah Lingkungan

Frenkie De Jong mengenakan jersey tandang Barcelona 2020/21 (c) FC Barcelona

Salah satu keunggulan dari jersey tandang Barcelona ini adalah jersey ini ramah lingkungan.

Jersey ini menggunakan bahan dari poliester yang merupakan hasil daur ulang botol-botol plastik. Dari hasil daur ulang itu dibentuk menjadi benang.

Benang ini yang digunakan sebagai material jersey dan juga celana seragam tandang Barcelona.

3 dari 3 halaman

Harga Jersey

Untuk harga jersey tandang Barcelona ini dibanderol sebesar 89,99 Euro atau sekitar Rp 1,56 juta.

Sementara untuk versi player issue dibanderol dengan harga 160 Euro atau sekitar Rp 2,78 juta.

(FC Barcelona)