Saingi Super Bowl, El Clasico Bisa Digelar di Miami
Heri | 11 Februari 2017 08:35
Bola.net - - Salah satu turnamen pramusim terbaik saat ini, The International Champions Cup, berencana membuat banyak pertandingan besar. Untuk musim panas 2017 nanti, ICC juga akan mencoba menggelar pertandingan besar nan spektakuler.
Target utama mereka adalah mempertemukan Real Madrid dan . Pertemuan kedua tim dalam laga El Clasico akan menarik animo besar dari para pecinta sepakbola, utamanya di pasar Amerika Serikat yang belum banyak dieksploitasi oleh sepakbola.
Laga El Clasico itu itu rencananya akan dilangsungkan di daerah Selatan Amerika Serikat yang dihuni banyak penduduk hispanik yang rata-rata pecinta sepakbola. Saat ini kandidat utama untuk menggelar pertandingan itu adalah Miami, Florida.
Pertandingan El Clasico itu diharapkan akan bisa menyaingi popularitas Super Bowl yang barusan digelar di Houston, Texas. Karenanya, pertandingan itu pun sudah dipersiapkan sedemikian rupa agar bisa berlangsung spektakuler.
Akan ada acara hiburan kelas atas sebelum pertandingan. Lalu di saat jeda usai babak pertama, akan ada suguhan hiburan lain yang lebih spektakuler lagi, seperti half-time show di Superbowl. Tahun ini Lady Gaga menjadi pengisi acara half-time show di Superbowl.
Real madrid sendiri dikabarkan sudah setuju untuk kembali menjalani pertandingan pramusim di Amerika Serikat, seperti yang sudah mereka lakukan dalam beberapa tahun terakhir ini. Madrid pun disebut sudah setuju bertanding di Hard Rock Stadium, Miami untuk tahun ini.
Yang masih menjadi tanda tanya adalah kesediaan Barcelona. Belum diketahui apakah Barca mau berpartisipasi dalam pertandingan persahabatan besar kali ini. Barca sendiri juga sudah beberapa kali mengikuti turnamen pramusim garapan ICC.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gareth Bale Akan Comeback di San Paolo
Liga Champions 10 Februari 2017, 22:04 -
Real Madrid Sudah Rindu Bertanding
Liga Spanyol 10 Februari 2017, 21:59 -
City Ungguli Madrid dan Barca Dalam Perburuan Wonderkid Mallorca
Liga Inggris 10 Februari 2017, 20:15 -
Jesus Vallejo Mengaku Belum Dapat Panggilan dari Madrid
Liga Spanyol 10 Februari 2017, 20:01 -
Jesus Vallejo Tak Mau Disebut Penerus Sergio Ramos
Liga Spanyol 10 Februari 2017, 18:57
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39