Resmi, Juan Mata Pakai Nomor 8 di United

Editor Bolanet | 27 Januari 2014 21:09
Resmi, Juan Mata Pakai Nomor 8 di United
Mata akan pakai nomor 8 di United. (c) TDM
- Spekulasi mengenai nomor punggung yang akan dikenakan Juan Mata di Manchester United terjawab sudah. United, lewat akun Twitter resmi mereka, mengumumkan bahwa mata akan memakai nomor 8.

Sebelumnya sempat muncul spekulasi bahwa Mata akan mengenakan nomor kerat 7 di United. Kebetulan nomor itu lowong musim ini karena Antonio Valencia merasa ingin kembali memakai nomor 25.

Seperti diketahui, nomor 7 United dianggap sangat legendaris. Ada anggapan bahwa hanya pemain besar saja yang bisa mengenakan nomor yang pernah dipakai oleh David Beckham, Cristiano Ronaldo, Eric Cantona dan George Best itu.


Nomor 8 di United sendiri baru saja kosong setelah dipinjamkan ke Fiorentina. Di La Viola, Anderson memakai nomor 88 dengan nama baru: 'Andow'. [initial]

 (twt/hsw)